Tampil di SEA Games Jadi Target Utama Muhammad Rafli

10 Juni 2019 10:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyerang Timnas U-23 Indonesia, M. Rafli (depan), di ajang Merlion Cup 2019. Foto: dok. PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Penyerang Timnas U-23 Indonesia, M. Rafli (depan), di ajang Merlion Cup 2019. Foto: dok. PSSI
ADVERTISEMENT
Muhammad Rafli, penyerang asal Arema FC itu, tampil ciamik dalam laga Timnas U-23 Indonesia melawan Filipina. Ia mencetak trigol dari lima gol Timnas U-23 dalam duel yang berlangsung pada Minggu (9/6/2019) di Stadion Jalan Besar, Singapura, itu.
ADVERTISEMENT
Keran gol Rafli bahkan sudah terbuka ketika laga menginjak menit kelima. Gol tersebut lahir berkat kerja samanya dengan Sani Rizky Fauzi yang mengirim umpan cut-back.
Sebelum mencetak gol, pemain berusia 21 tahun ini mendapatkan penjagaan berlapis dari dua bek Filipina, Jose Clarino dan William Grierson. Akan tetapi, ia memilih untuk menjemput bola kiriman Sani dan melesakkannya ke sudut kanan atas sehingga tak mampu dijangkau oleh penjaga gawang lawan.
Pun dengan gol kedua yang dicetaknya pada menit ke-60. Menerima umpan Yakob Sayuri, Rafli lagi-lagi menjemput bola sehingga membikin Grierson mati langkah. Dalam proses gol ketiganya, Rafli sempat melakukan sentuhan satu-dua yang melibatkan Hanif Sjahbandi dan Hambali Tolib sebelum menyontek bola menjadi gol.
ADVERTISEMENT
Rafli tak bisa menutupi kebanggaannya atas pencapaian ini. Menurutnya, kesempatan untuk tampil adalah ajang pembuktian.
''Saya bersyukur atas apa yang sudah saya raih hari ini. Tetapi, tak boleh cepat puas karena saya mesti berjuang lebih keras agar bisa masuk ke ajang SEA Games nanti,'' ujar Rafli.
''Bermain di SEA Games juga jelas jadi target utama saya. Itu merupakan impian saya karena bisa mengenakan seragam Timnas Indonesia di ajang tersebut,'' kata dia menambahkan.
Penyerang Timnas U-23 Indonesia, M. Rafli (kiri), di ajang Merlion Cup 2019. Foto: dok. PSSI
Rafli adalah satu dari 10 pemain baru yang diikutsertakan pelatih Indra Sjafri ke Merlion Cup. Ia tidak menjadi satu-satunya 'anak baru' di pos penyerang. Masih ada Septian Bagas dan M. Rafli Mursalim yang juga disiapkan untuk menjadi penyerang Timnas U-23 di SEA Games 2019.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Rafli memang sempat dipanggil ke skuat Garuda Muda untuk menjalani pemusatan latihan Piala AFF U-22 dan Kualifikasi Piala Asia U-23. Tapi, ia malah terpental. Kala itu, lini depan Timnas U-23 diisi oleh Marinus Wanewar, Osvaldo Haay, dan Dimas Drajad.
Well, tak salah jika Indra menjadikan Rafli sebagai opsi di SEA Games. Selain dapat berposisi sebagai pemain depan, ia juga dapat bermain sebagai gelandang serang. Toh, peran tersebut sering dilakoninya di Arema FC.
Rafli juga mengaku tidak masalah dimainkan pelatih di posisi mana pun. Baginya yang terpenting adalah berjuang maksimal.
''Waktu saya tidak masuk skuat di ajang Piala AFF U-22 dan Kualifikasi AFC U-23, sedih pasti, tapi saya tidak berkecil hati. Saya terus berlatih dan bermain maksimal. Alhamdulillah, Coach Indra Sjafri memanggil dan saya dibawa ke turnamen ini,'' tutupnya.
ADVERTISEMENT