Tumbangkan Inter, Juventus Rebut Puncak Klasemen Serie A

7 Oktober 2019 3:55 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Inter Milan vs Juventus Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
zoom-in-whitePerbesar
Inter Milan vs Juventus Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
ADVERTISEMENT
Inter Milan menderita kekalahan perdana di Serie A musim ini. Bersua Juventus di Giuseppe Meazza pada pekan ketujuh Serie A, Senin (7/10/2019) dini hari WIB, Inter takluk dengan skor 1-2.
ADVERTISEMENT
Sebagai tim tamu, Juventus mampu unggul dulu di menit keempat melalui Paulo Dybala. Inter bisa membalas pada menit ke-18 melalui sepakan penalti Lautaro Martinez. Di babak kedua, Gonzalo Higuain memastikan kemenangan Juventus lewat golnya pada menit ke-80.
Berkat kemenangan ini, Juventus berhasil memuncaki klasemen sementara Serie A dengan 19 poin. Juventus menggusur Inter yang kini berada di posisi dua dengan berbeda satu angka.
***
Inter Milan tampil dengan kekuatan terbaiknya di pertandingan kali ini. Dibalut pola 3-5-2, Conte memainkan Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez di lini serang.
Keduanya ditopang Nicolo Barella, Stefano Sensi, dan Marcelo Brozovic di lini kedua. Sementara, Danilo D'Ambrosio dan Kwadwo Asamoah berada di kedua sisi.
Di sisi Juventus, Maurizio Sarri menyimpan Gonzalo Higuain dan Aaron Ramsey di bangku cadangan. Tampil dengan pola 4-3-3, Juventus memainkan Paulo Dybala, Cristiano Ronaldo, dan Federico Bernardeschi di posisi penyerang.
ADVERTISEMENT
Kedua tim tampil menyerang sejak menit awal. 'Si Nyonya Tua' bahkan melakukan pressing sedari pertahanan Inter. Juventus malah sukses unggul duluan pada menit keempat.
Adalah Paulo Dybala yang membuat gol. Menerima umpan Miralem Pjanic, sepakan kaki kiri Paulo Dybala tak bisa dihalau Samir Handanovic.
Unggul satu gol tak membuat Juventus mengendurkan tekanannya. Pada menit kesembilan, peluang kembali didapat oleh Juventus. Kali ini melalui Ronaldo yang tendangannya masih membentur mistar gawang.
Perlahan Inter mulai keluar dari tekanan. Asamoah dan D'Ambrosio aktif untuk merancang serangan ke pertahanan Juventus.
Hasilnya, di menit ke-17 Nerazzurri mendapatkan hadiah penalti. Hukuman diberikan usai Matthijs De Ligt menyentuh bola dengan tangannya. Lautaro Martinez yang maju sebagai algojo sukses menyarangkan bola ke gawang Juventus. Skor menjadi imbang 1-1.
ADVERTISEMENT
Inter berada di atas angin usai berhasil menyamakan kedudukan. Passing dan perubahan posisi berhasil membuat mereka keluar dari tekanan Juventus.
Peluang didapat Inter di menit ke-28. Sepakan Lautaro Martinez berhasil digagalkan oleh Wojciech Szczesny.
Di menit ke-34, Inter harus kehilangan Stefano Sensi yang mengalami cedera. Eks pemain Sassuolo itu digantikan oleh Matias Vecino.
Masuknya Vecino membuat serangan Inter mengendur. Kreativitas di lini tengah menjadi berkurang. Juventus sebenarnya berhasil membuat gol di akhir-akhir babak pertama melalui Ronaldo.
Namun, wasit menganulir gol Ronaldo tersebut karena Paulo Dybala yang memberi umpan sudah lebih dulu berada dalam posisi offside.
Dianulirnya gol Ronaldo membuat kedudukan 1-1 bertahan hingga babak pertama usai. Saat masuk ke ruang ganti, keributan kecil sempat terjadi antara pemain kedua kesebelasan. Keributan dipicu oleh penjaga gawang cadangan Inter yakni Daniele Padelli yang menuding Dybala melakukan diving di babak pertama. Beruntung, keributan bisa dilerai.
ADVERTISEMENT
Di babak kedua, Juventus masih memegang kendali permainan. Peluang emas didapatkan Dybala di menit ke-55. Namun, Handanovic masih bisa menghalau sepakan pemain asal Argentina tersebut.
Inter juga memiliki peluang di babak kedua melalui sepakan Vecino. Akan tetapi, bola masih membentur tiang gawang 'Si Nyonya Tua'.
Juventus melakukan pergantian pemain di pertengahan babak kedua. Sami Khedira dan Bernardeschi ditarik keluar dan memainkan Gonzalo Higuain serta Rodrigo Bentancur.
Pergantian juga dilakukan oleh Inter. Pencetak gol mereka yakni Lautaro Martinez ditarik keluar dan memainkan Matteo Politano.
Perubahan yang dilakukan oleh Juventus memberikan impak yang positif. Gol kedua diciptakan Juventus berkat dua pemain yang baru dimainkan.
Tepatnya di menit ke-80, Rodrigo Bentancur memberikan umpan terobosan kepada Higuain. Dengan tenang, penyerang asal Argentina itu menendang bola ke dalam gawang. Kedudukan berubah menjadi 2-1.
Inter Milan vs Juventus Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
ADVERTISEMENT
Tertinggal satu gol membuat Inter kembali mengambil inisiatif serangan. Vecino memiliki peluang untuk membuat gol pada menit ke-85. Vecino yang menerima umpan terobosan D'Ambrosio tinggal berhadapan dengan Szczesny. Beruntung, Szczesny bisa mengamankan gawangnya.
Tak ada lagi gol yang tercipta di sisa waktu babak kedua. Juventus sukses menang di laga ini dengan skor 2-1.