Unggul 2-0, Persija Ogah Leha-leha di Leg 2 Final Piala Menpora

24 April 2021 16:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih Persija, Sudirman, dalam sesi jumpa pers sebelum bentrok dengan Borneo FC. Foto: Media Persija
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Persija, Sudirman, dalam sesi jumpa pers sebelum bentrok dengan Borneo FC. Foto: Media Persija
ADVERTISEMENT
Persija Jakarta akan kembali bertemu Persib Bandung di leg kedua partai final Piala Menpora 2020/21. Bentrok kedua tim bakal dihelat pada Minggu (25/4) di Stadion Manahan, Solo.
ADVERTISEMENT
Persija boleh sedikit bernapas lega. Pasalnya, mereka sudah mengantongi keunggulan agregat dua gol. Ya, pada pertemuan pertama 'Macan Kemayoran' sukses membungkam 'Maung Bandung' dua gol tak berbalas via Braif Fatari dan Taufik Hidayat.
Kendati sudah berada di atas angin, Coach Sudirman enggan berleha-leha. Ia menginstruksikan anak asuhnya untuk tetap tampil all out di leg kedua esok.
''Besok adalah pertandingan leg kedua kami melawan Persib Bandung. Pertama, saya ucapkan syukur kemarin [di leg pertama final Piala Menpora] kami bisa menang,'' kata Sudirman dalam jumpa pers sebelum laga, Sabtu (24/4).
"Jadi, dalam pertandingan besok kami masuk ke lapangan dalam situasi 0-0, itu yang saya tekankan kepada pemain agar mereka tetap fokus, konsentrasi dan memberikan 100 persen dari semua kemampuan mereka," tambahnya.
Persija vs Persib di Laga Final Piala Menpora Foto: ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko
Berbicara soal komposisi pemain Persija yang akan diturunkan, juru taktik 52 tahun itu menjelaskan bahwa timnya terus melakukan evaluasi di setiap laga. Sudirman bakal melakukan perombakan pada sektor-sektor yang dinilai masih lemah.
ADVERTISEMENT
''Secara hasil kemarin, puas dengan pemain yang ada. Tetapi masih ada yang harus dibenahi karena setiap evaluasi yang dilakukan selalu ada titik-titik lemah yang saya sampaikan kepada pemain agar di pertandingan kedua nanti bisa diperbaiki. Ya, kita lihat besok saja,'' jelas Sudirman.

Jadwal Tayang Persib vs Persija di Leg 2 Final Piala Menpora

Laga Persib vs Persija akan dihelat di Stadion Manahan, Solo, pada Minggu (25/4) pukul 20:00 malam WIB. Kamu bisa menyaksikan pertandingan ini via layanan streaming Vidio.com.
---