Xavi Hernandez Usai Menangi El Clasico: Kami Lebih Baik dari Real Madrid

25 Juli 2022 13:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih FC Barcelona Xavi Hernandez bereaksi saat pertandingan Barcelona vs Espanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Sabtu (20/11). Foto: Albert Gea/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih FC Barcelona Xavi Hernandez bereaksi saat pertandingan Barcelona vs Espanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Sabtu (20/11). Foto: Albert Gea/REUTERS
ADVERTISEMENT
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, baru-baru ini membuat pernyataan menohok. Ia menyebut Blaugrana dewasa ini lebih baik ketimbang Real Madrid.
ADVERTISEMENT
Hal itu diungkap Xavi bukan tanpa alasan. Menurutnya, kemenangan Barcelona atas Real Madrid di laga uji coba pramusim menjadi bukti konkret pernyataan tersebut.
Ya, Barcelona memang berhasil merengkuh kemenangan atas Real Madrid pada Minggu (24/7) pagi WIB. Bertanding di Allegiant Stadium, Amerika Serikat, Barcelona sukses menekuk Los Blancos dengan skor 1-0.
Raphinha dari Barcelona merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol di pertandingan persahabatan internasional antara Barcelona vs Real Madrid di Stadion Allegiant di Las Vegas, Nevada. Foto: Frederic J. Brown/AFP
"Saat ini, kami memiliki perasaan yang amat baik. Apalagi, kami baru saja melakukan hal penting, yakni mengalahkan Real Madrid," kata Xavi kepada Diario AS, dikutip dari Sportskeeda.
"Saya melihat seluruh pemain mampu melewati pertandingan El Clasico dengan baik. Tapi, kami wajib meningkatkan kualitas permainan ke depan dan tak terlalu jemawa atas hasil yang diraih."
"Intinya, saat ini kami lebih baik dari Real Madrid. Saya puas dan apa yang ditunjukkan para pemain melebihi ekspektasi saya," lanjutnya.
Pemain Barcelona Robert Leawandowski menembak di bawah tekanan dari Eder Militao dari Real Madrid di pertandingan persahabatan internasional antara Barcelona vs Real Madrid di Stadion Allegiant di Las Vegas, Nevada. Foto: Frederic J. Brown/AFP
Barcelona memastikan kemenangan di laga El Clasico berkat gol semata wayang yang dicetak oleh Raphinha. Eks Leeds United itu mampu menyarangkan bola melalui sepakan indah dari luar kotak penalti di menit ke-27.
ADVERTISEMENT
Selain itu, berdasarkan statistik pertandingan selama 90 menit, Blaugrana memang tampil lebih menekan ketimbang Real Madrid. Tercatat ada 16 tembakan yang dilepaskan pemain Barca dan hanya ada sembilan tembakan yang dilesakkan Los Blancos.
Walau Real Madrid unggul penguasaan bola hingga 52%, tetapi anak asuh Carlo Ancelotti itu gagal melepaskan satu pun tendangan on target ke jala Barcelona. Sementara, Barca berhasil melepaskan enam sepakan on target dan salah satunya berbuah gol.
Pemain Barcelona Robert Leawandowski berebut bola dengan pemain Real Madrid Antonio Rudiger dan Eduardo Camavinga di pertandingan persahabatan internasional antara Barcelona vs Real Madrid di Stadion Allegiant di Las Vegas, Nevada. Foto: Frederic J. Brown/AFP
Atas kemenangan tersebut, Barca juga mampu meneruskan tren positifnya selama melakukan uji coba pramusim. Dari tiga laga yang telah dilakoni, Ousmane Dembele dan kolega telah membukukan dua kemenangan dan satu hasil imbang.
Dalam waktu dekat, Barca akan menjajal kekuatan raksasa Italia. Adalah Juventus yang bakal menjadi lawan Barca selanjutnya pada Rabu (27/7) mendatang.
ADVERTISEMENT