Zlatan Ibrahimovic si Mulut Besar: Ejek Pep Guardiola hingga Tantang Corona

8 Juli 2020 14:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Zlatan Ibrahimovic; presiden, pelatih, sekaligus pemain AC Milan. Foto: REUTERS / Daniele Mascolo
zoom-in-whitePerbesar
Zlatan Ibrahimovic; presiden, pelatih, sekaligus pemain AC Milan. Foto: REUTERS / Daniele Mascolo
ADVERTISEMENT
Itulah kalimat yang diucap Ibrakadabra usai AC Milan yang diperkuatnya menghantam Juventus 4-2 di San Siro. Dalam laga Rabu (8/7) dini hari WIB itu, Ibrahimovic mencetak satu gol via sepakan penalti, gol yang mengawali comeback sensasional Rossoneri di laga itu.
ADVERTISEMENT
Well, buat kamu yang baru hari ini mengenal Ibrahimovic, ketahuilah, ini bukan kali pertama topskorer sepanjang masa Timnas Swedia itu mengeluarkan pernyataan bernada congkak. Seolah, 'congkak' sudah menjadi nama tengahnya.
Untuk mengenangnya kembali, kumparanBOLA merangkum beberapa kutipan di antaranya. Silakan disimak.
Potret Zlatan Ibrahimovic saat membela AC Milan pada musim 2011/12. Foto: AFP/Giuseppe Cacace

1) Menolak Arsenal

Dulu, Ibrahimovic sempat dilirik Arsene Wenger dan ditawari menjalani masa uji coba (trial) di Arsenal. Namun, dia ogah. Menurutnya, dia tak butuh melakukan 'audisi' semacam itu. Well, dia memburu 'golden ticket' dengan caranya sendiri.

2) Piala Dunia enggak rame tanpa Ibrahimovic

Trofi Piala Dunia Foto: Mohamed el-Shahed / AFP
Portugal dan Swedia adalah salah dua tim yang berkesempatan masuk ke Piala Dunia 2014 via babak kualifikasi fase kedua UEFA. Ndilalah, dua negara itu ditakdirkan saling beradu.
ADVERTISEMENT
Portugal--yang diperkuat Cristiano Ronaldo--menaklukkan Swedia. Alhasil, wakil Skandinavia itu beserta Ibrahimovic tak dapat tiket ke Brasil. Lalu, terlontarlah ucapan tadi dari Ibrahimovic.

3) Ibrahimovic adalah Ferrari

Zlatan Ibrahimovic sewaktu memperkuat Barcelona di musim 2009/10. Foto: La Liga
"[Pep] Guardiola mengisinya (Ferrari itu) dengan solar dan berkeliling di pedesaan. Dia seharusnya membeli Fiat."
Karier Ibrahimovic di Barcelona tak mulus. Dia tak bisa ngeklop dengan gaya permainan Barca yang diterapkan Pep Guardiola. Keduanya juga tak akur secara personal.

4) Orang kayaaaaa

Carlo Ancelotti dan Zlatan Ibrahimovic saat di Paris Saint-Germain. Foto: AFP/Franck Fife
Dia bilang begini pada momen-momen awal sebagai pemain Paris Saint-Germain (PSG) pada 2012. Orang kaya mah bebaasss...

5) Raja dan legenda

Zlatan Ibrahimovic. Foto: Reuters/Daniele Mascolo
Ibrahimovic meninggalkan PSG pada 2016. Itulah salam perpisahannya.

6) Tuan serbabisa

Ibrahimovic merayakan gol kemenangan United. Foto: Reuters
Well, namun tetap saja, Jose Mourinho lebih memilih untuk memainkannya sebagai penyerang nomor 9 di MU. Enggak kebayang juga, sih, kalau sampai Ibrahimovic jadi kiper.
ADVERTISEMENT

7) Jangankan orang, corona saja ditantang!

Ilustrasi corona. Foto: Maulana Saputra/kumparan
Ibrahimovic menolak tinggal diam saat wabah corona sedang gawat-gawatnya. Bentuk aksi nyatanya memerangi virus itu adalah menggalang dana dengan target 1 juta euro untuk rumah sakit di kawasan Italia utara.
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.