4 Rekomendasi Menu Sarapan Khas Sumatera yang Hemat dan Cepat

22 November 2023 12:30 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi berbagai menu makanan dari Sumatera. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi berbagai menu makanan dari Sumatera. Foto: Shutterstock
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pulau Sumatera tak hanya dikenal karena keindahan alamnya yang memukau, tetapi juga karena kekayaan kuliner yang memikat lidah setiap orang yang menjelajahinya.
Salah satu momen paling istimewa dalam menjelajahi kekayaan kulinernya adalah saat menikmati sarapan. Di antara gemerlap matahari terbit dan udara segar, Sumatera menawarkan keunikan dalam setiap suapan menu sarapannya yang hangat dan menggugah selera.
Ketika membicarakan kekhasan sarapan di pulau ini, kita tidak hanya memasuki sebuah ritual makan pagi, tetapi juga menjelajahi warisan kulinernya yang kaya dan beragam.
Setiap daerah di Sumatera memiliki ciri khas sendiri dalam menyajikan menu sarapan, yang mencerminkan keberagaman budaya dan kekayaan rempah-rempah yang melimpah.
Khusus untuk kamu yang cari sarapan pagi di pulau Sumatera, kumparan berikan 4 tempat terbaik yang layak dikunjungi.

4 Rekomendasi Tempat Sarapan Hemat dan Cepat di Sumatera

1. Soto Kesawan di Medan

Meski namanya sama dengan Soto Kesawan Bandung, tapi keduanya punya rasa dan bahan yang berbeda.
Soto Kesawan Medan umumnya dibuat dari irisan daging sapi dengan kuang rempah yang kental dari jahe, kunyit, dan bawang merah. Semangkuk Soto Kesawan Medan diisi oleh tauge, telur rebus, potongan kentang, seledri, dengan taburan bawang goreng.
Jika ingin merasakan Soto Kesawan yang terbaik, cobalah datang ke Jalan Jendral Ahmad Yani No. 116, Medan. Kamu bisa dengan mudah mengecek lokasi Soto Kesawan Medan ini melalui internet.
Agar tidak kesulitan saat mencari alamat dan lokasinya, pastikan kamu menggunakan provider Tri dengan jaringan yang hemat dan cepat. Sebab, sangat disayangkan jika kamu melewatkan ke warung yang sudah eksis sejak tahun 1960-an dan kini sudah diwariskan ke generasi ketiga.

2. Mie Celor 26 Ilir HM. Syafei Z dari Palembang

Ada lagi nih yang legendaris, namanya Mie Celor H.M. Syafei di Palembang. Yup, bukan cuma pempek yang dikenal banyak orang, tapi mie celor juga begitu populer di sana.
Mie celor dibuat dengan paduan kuah santan dan kaldu udang yang begitu lezat. Semangkuk kelezatannya bisa kamu dapat hanya dengan harga Rp 22 ribu saja.
Mie Celor H.M. Syafei punya beberapa tempat yang bisa dikunjungi. Ada di 26 Ilir, Jalan Merdeka, Jalan Mujahidin, Jalan Akhmad Dahlan, dan Kenten.
Setelah makan, jangan lupa share ke teman-teman lewat media sosial, ya. Dengan jaringan Tri yang semakin luas menjangkau seluruh pelosok Sumatera, aktivitas ngonten kamu akan lebih lancar di manapun dan kapan pun.

3. Lontong Tunjang Uni Ros

Ilustrasi lontong tunjang khas Bengkulu. Foto: Shutterstock
Hidangan ini biasanya disajikan dengan kuah yang berasal dari rebusan tunjang, bumbu rempah, serta tambahan daun bawang atau seledri untuk memberikan aroma segar. Lontong Tunjang Uni Ros jadi lebih lezat dengan tambahan sambal atau bumbu kacang sebagai pelengkap, serta irisan bawang goreng yang menambah cita rasa kaya dan gurih.
Makanan ini sering dijadikan sarapan atau makanan lezat untuk santap pagi atau siang di Bengkulu. Kombinasi antara lontong, daging tunjang yang empuk, serta kuah yang kaya rempah menjadikan hidangan ini sangat diminati oleh penduduk setempat dan wisatawan yang ingin merasakan kuliner khas daerah Bengkulu.
Mau mencobanya? Kamu cukup ketik “ Lontong Tunjang Uni Ros” di Google Maps dengan jaringan cepat dari Tri. Akan muncul dua alamat, yaitu Jl. Mahakam No.15 dan Jl. Gedang di Gading Cempaka, Bengkulu.

4. Kopi Oey Melantjong di Jambi

Pagi-pagi memang enaknya menyeruput kopi agar tubuh lebih segar dan bersemangat. Nah, saat kamu berkunjung ke Jambi, jangan lupa mampir ke Kopi Oey Melantong untuk bersantap sarapan.
Kopi Oey ini merupakan warung kopi yang didirikan oleh Bondan Winarno dan sudah punya beberapa cabang seperti Jawa, Sumatera, Sulawesi, Bali, dan bebrapa tempat lainnya.
Selain menjual kopi, ada juga beberapa hidangan seperti soto, nasi bakar, dan banyak menu lainnya. Tempatnya pun nyaman untuk nongkrong bersama teman-teman.
Sudah pernah ke Kopi Oey?
Jaringan yang cepat dan hemat dari Tri. Foto: dok. Tri
Ya, semua aktivitas kuliner dan digital kamu bisa kamu cari dengan mudah dengan jaringan Tri yang kini semakin luas. Yuk #JelajahSarapanTri bersama, eksplor berbagai kuliner khas daerahmu dan waktunya dunia tahu betapa beragam dan lezatnya kuliner Indonesia Pastinya didukung Tri yang selalu memberikan layanan dan produk yang hemat dan cepat.
Jadi, jika kamu ingin travelling dan kulineran di mana pun, jadi lebih mudah. Ingin informasi lengkap soal jaringan Tri? Klik di sini atau cek Instagram @triindonesia, ya!
Advertorial ini dibuat oleh kumparan Studio