Bersiap buat Buka di Indonesia, Karen’s Diner Cari Koki dan Pelayan Judes

22 November 2022 13:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Karen's Diner berencana buka di Indonesia. Foto: Twitter/@karensdiner
zoom-in-whitePerbesar
Karen's Diner berencana buka di Indonesia. Foto: Twitter/@karensdiner
ADVERTISEMENT
Restoran Karen’s Diner akan membuka gerai pertamanya di Jakarta pada pertengahan bulan Desember mendatang. Berita dibukanya restoran ini di Indonesia sontak viral di media sosial. Bahkan banyak warganet yang tertarik untuk menjadi pelayan judes ala Karen’s.
ADVERTISEMENT
Siapa, nih yang kemarin menanyakan lowongan kerja di Karen’s Diner?
Kabar baik untuk kalian yang penasaran bekerja menjadi staf judes ala restoran ini. Melalui laman Instagram resmi @bengkelburger, mereka mengumumkan bahwa Karen’s Diner membuka lowongan kerja untuk pelayan dan koki.
Persyaratannya juga cukup mudah. Untuk menjadi pelayan pastikan kalau kamu memiliki sikap judes dan suka marah-marah ala restoran Karen’s Diner. Namun, loker ini hanya terbuka untuk kamu yang berusia maksimal 30 tahun saja, ya. Pelayan di sini merupakan part time atau pekerja paruh waktu.
Selain menjadi pelayan, kamu juga bisa mendaftar sebagai senior cook. Pastikan kalau kamu memiliki minimal satu tahun pengalaman mengolah burger atau western food. Lowongan ini juga terbuka untuk kamu yang berusia maksimal 30 tahun.
ADVERTISEMENT
Tidak lupa, dalam akun Instagram restoran ini juga menunjukkan video perumpamaan jika kamu melamar kerja di restoran viral tersebut. Terlihat kalau calon pelamar bersikap judes saat menjawab pertanyaan yang diajukan oleh pihak HRD. Ini bisa menjadi kisi-kisi bagi kamu yang ingin mencoba melamar pekerjaan di restoran unik itu.
Karen’s Diner sendiri merupakan restoran asal Australia yang berhasil mencuri perhatian karena konsepnya yang unik. Mereka menyediakan makanan yang lezat, namun dengan pelayan yang judes. Di beberapa negara, pelayan restoran ini bahkan tidak segan-segan untuk berkata kasar atau membuang menu ke hadapan pelanggan. Tapi itu memang konsep dari restoran ini, ya.
Ilustrasi pelanggan marah-marah ke pelayan restoran. Foto: Rommel Canlas/Shutterstock
Info loker di restoran yang terkenal akan pelayanannya yang membuat pelanggan emosi ini mengundang antusiasme warganet. Banyak dari mereka yang tidak sabar untuk melamar pekerjaan di restoran ini. Namun tidak jarang ada yang terkendala usia. Buat kamu yang tertarik, bisa langsung mengunjungi media sosial mereka untuk informasi selengkapnya.
ADVERTISEMENT
“Pengen deh gue kalo ga emosi ga enak soalnya, kayanya ini cocok buat aku,” komentar @tatagils.
“Umur gue 34 tahun weh langsung patah hati tau gak? Hah! Dahlah!,” protes @zlw_ijul.
“Padahal emak emosian lebih seru loh min,” kata @ambuna_queena.
Penulis: Monika Febriana