Gemas! Brand Es Krim di AS Ini Sediakan Varian Khusus untuk Anjing

17 Januari 2021 14:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi anjing makan kue Foto: Dok.Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi anjing makan kue Foto: Dok.Pixabay
ADVERTISEMENT
Kabar baik untuk para anjing di Amerika Serikat yang kini bisa mengharapkan untuk dibelikan es krim enak. Setelah melewati satu tahun yang berat, si anak bulu kesayangan juga sepatutnya mendapat penghargaan atas kesetiaannya kepada para pemilik.
ADVERTISEMENT
Mengutip Food and Wine, brand es krim ternama Ben & Jerry's baru saja meluncurkan kudapan beku yang dirancang khusus untuk anabul. Sayangnya, es krim ini hanya tersedia di Negeri Paman Sam sana.
Merek es krim populer itu meluncurkan dua varian es krim untuk anjing; yaitu Doggie Desserts: Pontch's Mix yang merupakan kombinasi selai kacang dan pretzel swirls, dan Rosie's Mix terdiri dari potongan labu asli dan kue mini dalam es krim bunga matahari.
“Kami tahu penggemar kami mencintai anjing mereka, dan memperlakukan mereka seperti keluarga," kata Lindsay Bumps, Spesialis Pemasaran Global di Ben & Jerry's dan seorang teknisi dokter hewan bersertifikat.
"Kami menciptakan lini produk ini agar anak anjing dapat menikmati sesuatu yang bahkan lebih baik daripada menggosok perut. Doggie Desserts adalah camilan termanis yang pernah mereka makan."
ADVERTISEMENT
Uniknya, kedua nama menu es krim diambil dari dua nama anjing sungguhan —Pontch dan Rosie, yang merupakan bagian dari keluarga besar Ben & Jerry's. Pontch adalah anjing bulldog Prancis, dan Rosie adalah anjing penyelamat warisan dengan jenis campuran, dan keduanya sering muncul di kantor pusat perusahaan di Burlington, Vermont —menemani karyawan bekerja.
Kedua varian Doggie Desserts itu akan dijual dalam cangkir mini berukuran 118 mL (masing-masing seharga USD 2,99 atau Rp 42 ribu), atau dalam multipack empat cangkir (USD 4,99 atau Rp 70 ribu). Semuanya telah tersedia di supermarket, toko grosir, dan di toko hewan peliharaan tertentu di AS —sementara toko online Ben & Jerry's saat ini hanya menerima pesanan untuk multipack.
ADVERTISEMENT
Selain dessert untuk anjing, Ben & Jerry's juga menambahkan beberapa aksesori hewan peliharaan di websitenya; seperti mangkuk ramah makanan Doggie Desserts, mainan berbentuk kerucut es krim, dan tali warna pelangi khas mereka. Duh, seandainya ada di sini apakah kamu tertarik membelikan es krim ini untuk anabul di rumah?
Reporter: Natashia Loi