news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Healthy Eating, Rahasia di Balik Tubuh Sehat Jennifer Bachdim

2 Maret 2018 16:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jennifer Bachdim (Foto: Luthfa Nurridha/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jennifer Bachdim (Foto: Luthfa Nurridha/kumparan)
ADVERTISEMENT
Menjadi istri seorang pesepakbola terkenal Tanah Air, membuat nama Jennifer Bachdim ikut menjadi sorotan publik. Tak mendompleng kepopuleran sang suami, Jenifer justru berhasil menyita perhatian netizen dengan profesinya sebagai selebgram dan vlogger.
ADVERTISEMENT
Ibu dua anak ini kerap mengunggah kegiatan sehari-harinya, mulai dari menyiapkan sarapan sehat untuk anak-anak, hingga kegiatan berolahraganya yang sering ia lakukan bersama sang suami, Irfan Bachdim.
Ya, Jennifer memang dikenal sebagai pegiat gaya hidup sehat. Bahkan, di usianya yang sudah menginjak kepala tiga, wanita berdarah Jerman ini masih terlihat awet muda dengan tubuh indahnya yang seksi.
Hal inilah yang membuat Jennifer Bachdim menjadi sosok inspiratif bagi kaum wanita di Indonesia.
Untuk mendapatkan tubuh indahnya, Jennifer menyebutkan bahwa ia rajin berolahraga dan selalu menyantap makanan sehat setiap harinya. "Healthy living and eating good is really important," ujar Jennifer kepada kumparan (kumparan.com) saat ditemui pada acara Media Gathering Peluncuran #HeavenlyBlushGreekYogurtSecret di Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
Kakak kandung dari pesepakbola Kim Kurniawan ini juga senantiasa mengawali hari dengan makan makanan sehat. Greek yoghurt, misalnya, yang ternyata menjadi menu santap hariannya.
"Mengawali hari dengan greek yoghurt setelah berolahraga juga sangat bagus untuk otot. Karena olahraga akan menguras energi dan kamu membutuhkan asupan yang baik untuk mengembalikan energi dan me-recover otot lebih cepat dengan mengkonsumsi greek yoghurt klasik," paparnya.
Lebih lanjut, Jennifer mengatakan bahwa kunci sukses dari tubuh sehatnya berasal dari sikap konsisten yang ia tekuni selama ini.
"Kamu harus mendorong diri kamu untuk workout. Tak perlu terlalu sering, karena kamu bisa memulainya secara bertahap, mulai dari seminggu sekali lalu kemudian dua minggu sekali. Just start small," kata Jennifer.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan wanita lainnya, ibu dari Kiyomi Sue Bachdim dan Kenji Zizou Bachdim ini mengaku tak menjalankan program diet. Karena menurutnya, diet hanya bersifat sementara dan bisa menimbulkan efek yo-yo jika pola makan setelah diet tidak dijaga.
Meski telah menerapkan gaya hidup sehat, Jennifer tak menampik bahwa dirinya tetap mengkonsumsi makanan manis seperti kue atau cokelat. "It's okay kalau kamu mau makan kue atau sajian manis lainnya. Karena kamu pun harus treated yourself sesekali," tuturnya.
Penerapan pola makan sehat ini rupanya tidak hanya dijalani olehnya dan suami, melainkan Jennifer juga memberikan makanan sehat kepada kedua anaknya. Menjadi role model yang baik untuk kedua anaknya, siapa sangka jika kebiasaannya tersebut kini juga mulai diikuti oleh anak-anaknya.
ADVERTISEMENT
"If you are a good model and you show to your children of what you like or things thats good, you'll adapt the same thing," papar Jennifer.
Mengakhiri perbincangan, wanita yang dinobatkan sebagai salah satu WAGs (Wifes and girlfriends) paling seksi se-Asia oleh Fox Sport Asia berujar bahwa setiap orang harus bisa mengetahui jenis makanan apa yang tepat dan paling dibutuhkan oleh tubuh mereka.
"Berolahraga saja tak cukup jika tak diimbangi dengan makan makanan sehat," pungkasnya.