Jaga Jarak Aman, Restoran Ini Tawarkan Sensasi Makan dalam Bianglala

21 Oktober 2020 14:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi bianglala Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bianglala Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Sebuah restoran berbintang Michelin, Costes Restaurant, menawarkan pengalaman makan dalam kincir ria atau bianglala Budapest Eye (17/10). Pengunjung dapat menyantap makanan dalam bianglala sembari menikmati pemandangan kota Budapest, Hongaria yang indah.
ADVERTISEMENT
Dilansir Insider, restoran Costes menggelar acara tersebut untuk menunjukkan, bahwa di tengah pandemi, bisnis kuliner bisa terus mendapatkan cara untuk membuat pengalaman makan di luar rumah menjadi lebih aman.
Karoly Gerendai, pemilik Costes kepada Reuters, mengatakan bahwa ide layanan makan malam yang menerapkan social distancing ini muncul setelah menyadari bahwa jumlah kunjungan ke restorannya pada masa pandemi hanya sepersepuluh dari saat sebelum lockdown.
"Sekarang tidak banyak orang yang menaiki kincir ria atau mengunjungi restoran, karena tidak ada turis. Dari sana, muncul peluang untuk kami bisa melakukan ini," kata Karoly.
“ Kincir ria sangat ideal dengan bentuk kabinnya yang terpisah, sehingga kami bisa menyediakan tempat duduk terpisah untuk tamu,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Tiket untuk pengalaman makan dalam bianglala tersebut dijual seharga 48.000 Forint Hongaria (Rp 2,2 juta), dan terjual habis hanya dalam beberapa hari. Karoly juga berencana membuat kembali acara makanan malam tersebut saat cuaca lebih hangat, tahun depan.
Sebab, menurut Krisztian Bodis, perwakilan Costes Group mengatakan bahwa saat ini cuaca masih sangat dingin, dan kabin di bianglala ini tak memiliki penghangat. Meskipun begitu mereka menyediakan selimut dan bantal untuk tamu agar mereka tetap hangat selama makan tiga jam.
Dalam Instagramnya, restoran unik ini membagikan gambaran menu hidangan untuk para tamu; antara lain daging sapi rebus dan hati bebek terrine serta sayuran panggang, gnocchi panggang dengan artichoke Yerusalem dalam saus sumsum, dan Poire belle Hélène (pir rebus) untuk hidangan penutup.
ADVERTISEMENT
Selain Costes, beberapa restoran lain di seluruh dunia juga telah mencoba berbagai inovasi makan malam. Pada bulan Mei, Mediamtic Eten di Amsterdam menguji coba layanan makan "Serres Sépparées" (rumah kaca terpisah) untuk dua orang.
Selain itu, restoran The Inn di Washington, Virginia, membuat pengunjung duduk dengan boneka model 1940-an di meja-meja kosong. Dalam pod terpisah dan boneka-boneka, pengalaman makan di restoran merupakan inovasi dalam menerapkan jarak sosial.
Reporter: Natashia Loi