Kreasi Menu Oriental yang Hangatkan Suasana Imlek

12 Februari 2021 9:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi makanan oriental. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi makanan oriental. Foto: Shutterstock
Suasana Imlek sudah terasa sejak banyaknya ornamen khas masyarakat Tionghoa yang dipasang di berbagai tempat. Tak hanya itu, makanan khas Imlek seperti jeruk dan kue keranjang juga mulai ramai pembeli.
Berbicara soal makanan khas Imlek, ternyata sajian khas Tahun Baru China tersebut tak sekadar suguhan biasa, tapi juga menyimpan makna mendalam yang sarat akan harapan untuk peruntungan hidup yang lebih baik. Yee Sang atau salad ikan, misalnya. Disantap dengan diaduk beramai-ramai, Yee Sang melambangkan limpahan rezeki dan kemakmuran bagi orang yang menyantapnya.
Sayang, situasi pandemi membuat suasana Imlek tak seperti tahun-tahun sebelumnya. Meski begitu, jangan khawatir! Kamu bisa membuat dan menyajikan kreasi menu makanan berikut untuk menghangatkan suasana Imlek saat di rumah aja.
1. Keecho Kung Pao
Ilustrasi keecho kung pao. Foto: Shutterstock
Hampir setiap Chinese Restaurant di Indonesia menyediakan menu ayam kung pao. Cita rasa pedas dan aromanya yang khas membuat siapa saja ingin segera menyantapnya. Apalagi jika ditambah nasi hangat, menu ini tentu tambah lezat!
Namun, jika bosan menggunakan ayam sebagai bahan utama, kamu bisa menggantinya dengan keecho dari Fiesta. Terbuat dari daging ayam cincang dan udang yang dicampur sayuran serta rumput laut, keecho dapat memberi perpaduan rasa berbeda pada menu kung pao. Apalagi, produk makanan olahan ini dibungkus dengan kulit tahu, pasti makin mengingatkanmu akan kelezatan chinese food!
2. Teh Telur
Ilustrasi teh telur. Foto: Shutterstock
Telur teh merupakan salah satu makanan yang selalu hadir di perayaan Imlek, sebab panganan ini dipercaya melambangkan kesuburan. Sehingga, teh telur merupakan harapan untuk kesejahteraan dalam menyambut tahun baru.
Memasak teh telur pun mudah. Rebus telur dengan mencampurkan teh hitam, kecap, adas, kayu manis, lada sichuan, dan kulit jeruk Mandarin hingga telur matang. Agar rasanya meresap, diamkan telur semalam dengan keadaan panci tertutup.
Pastikan kamu menggunakan telur berkualitas saat membuat teh telur. Fiesta Fresh Egg, contohnya. Dihasilkan dari ayam dengan standar mutu tinggi yang teruji kualitasnya, Fiesta Fresh Egg diperkaya omega 3 dan 6, vitamin E, selenium, zinc, dan magnesium yang lebih tinggi dibanding telur ayam biasa.
3. Siomay dan gyoza
Ilustrasi gyoza. Foto: Shutterstock
Tahukah kamu, warga Tionghoa percaya bahwa menyantap aneka pangsit saat perayaan Imlek akan membawa rezeki melimpah. Sambil menyantap pangsit, mereka akan mengucapkan Zhāo cái jìn bǎo yang berarti mengundang keberuntungan dan harta melimpah untuk siapa pun yang memakannya.
Itulah alasan mengapa panganan satu ini tak pernah absen tiap tahun. Nah, kamu juga bisa menyajikan siomay dan gyoza dari Fiesta saat Imlek nanti. Diolah dengan daging ayam dan udang pilihan serta dibalut kulit pangsit yang lembut, siomay dan gyoza dari Fiesta cocok untuk menghangatkan suasana tahun baru Imlek.
Fiesta Nugget. Foto: Shutterstock
Itu dia kreasi menu oriental yang bisa kamu sajikan saat Imlek. Tak perlu keluar rumah, kamu bisa menciptakan sendiri suasana Chinese Restaurant bersama Fiesta.
Selain makanan di atas, Fiesta juga mempunyai beragam menu olahan lain yang bisa kamu rasakan enaknya setiap hari. Mulai dari chicken nugget, sosis, karage, spicy wing, dada ayam fillet, dan lain-lain. Dapatkan berbagai kreasi menu masakan dari Fiesta dengan mengunjungi Instagram Fiesta Nugget di sini.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Fiesta Nugget