Rekomendasi Oleh-oleh Mudik Lebaran dari Berbagai Daerah

8 Juni 2019 17:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bakpia kukus yang saat ini sedang tren dijadikan oleh-oleh dari Yogyakarta. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Bakpia kukus yang saat ini sedang tren dijadikan oleh-oleh dari Yogyakarta. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Mudik tanpa membawa oleh-oleh memang kurang afdol. Oleh-oleh sendiri biasanya berupa makanan atau pakaian yang menjadi ciri khas kota yang dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi kamu yang bingung membawa oleh-oleh apa yang cocok dibagikan kepada sanak keluarga atau teman, berikut kumparan rangkum aneka oleh-oleh dari berbagai daerah.
1. Yogyakarta
Bakpia, gudeg, wajik, gethuk hingga jenang merupakan deretan oleh-oleh yang biasanya diborong para pemudik. Namun, bagi kamu yang sedang mencari oleh-oleh Yogya yang tak biasa cobalah membawa bakpia kukus yang kini sedang ngetren.
Selain itu, ada juga kue kekinian milik Dude Harlino, Jogja Scrummy, yang bisa jadi referensi untuk dibawa pulang.
2. Malang
Kalau dari Malang, kamu bisa membawa; keripik apel, keripik ceker, keripik tempe, Lumpia Tugu, Ledre Pisang Bangka, Pia Mangkok hingga Pia Telo.
Sedangkan kue kekiniannya ada Malang Strudle milik Teuku Wisnu yang juga selalu ramai diserbu para pemudik.
ADVERTISEMENT
3. Bandung
Dari Malang kini kita beralih ke Bandung. Sudah lama ibu kota provinsi Jawa Barat ini dikenal sebagai surganya kuliner. Termasuk panganan oleh-olehnya di kalangan para pelancong.
Sebut saja Kartika Sari dengan pisang bollen-nya, ada juga brownies cokelat dari Brownies Amanda dan Primarasa. Untuk kue kekinian? Jangan khawatir, ada Bandung Makuta milik artis Laudya Cynthia Bella.
4. Padang
Mudik Lebaran tahun ini ke Padang? Jangan lupa memboyong oleh-oleh; seperti keripik balado, daka-daka, arai pinang, kacang tojin, hingga keripik sanjai.
Keripik sanjai sendiri adalah sejenis kerupuk singkong yang diparut tipis lalu digoreng, dan diberi garam dan lado (cabe). Rasanya pedas, manis, dan juga gurih. Benar-benar bikin nagih!
5. Palembang
com-Ilustrasi Pempek Foto: Shutterstock
Betul, kamu bisa menjadikan pempek sebagai buah tangan untuk sanak keluarga.
ADVERTISEMENT
Selain pempek, ada juga oleh-oleh lain yang bisa kamu bawa pulang. Misalnya; kerupuk ikan, lempok durian, hingga kerupuk kemplang.
6. Medan
Bolu Meranti, bika ambon, pancake durian, sirup buah markisa, teri medan, hingga kopi Sidikalang jadi deretan buah tangan yang bisa dibawa dari Medan.
Ada pula Medan Napoleon, kue artis kekinian dari aktor dan juga suami dari Zaskia Sungkar, Irwansyah.
7. Lampung
Lampung punya kopi dengan aroma dan rasa yang khas. Kopi ini bisa jadi ide oleh-oleh untuk kamu bawa pulang.
Selain kopi, ada juga keripik pisang dan kemplang yang bisa kamu bawa pulang.
8. Aceh
Tak hanya Lampung, Kota Serambi Mekkah juga punya satu jenis kopi yang patut kamu jadikan oleh-oleh. Namanya kopi Gayo. Kopi ini memiliki rasa dan aroma khas yang membuatnya unggul serta disukai banyak orang.
ADVERTISEMENT
Selain kopi Gayo, ada juga bolu ikan, sangkar burung, dan timpan yang bisa kamu jadikan buah tangan.
9. Semarang
Mudik atau sekadar menghabiskan libur panjang di Semarang? Kamu bisa menjadikan wingko babat atau bandeng presto sebagai oleh-oleh. Tak lupa, ada juga lumpia yang selalu jadi andalan untuk diberikan kepada sanak keluarga.
Selain itu, kamu juga bisa mempertimbangkan kudapan lain; seperti roti ganjel rel, tahu bakso, hingga mochi.
10. Surabaya
Ibu kota Jawa Timur ini punya satu kudapan manis yang sering dijadikan oleh-oleh. Namanya lapis surabaya. Selain itu, kudapan manis lain yang kini banyak diborong adalah Almond Crispy.
Tapi jika kamu mengincar cocolan pedas, belilah sambal bu Rudy yang fenomenal. Dijamin bikin keringatan!
ADVERTISEMENT