Restoran di AS Sajikan Makanan Mewah dengan Topping Serangga

24 Februari 2018 8:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sajian serangga dalam hidangan mewah (Foto: Instagram/@brooklynbugs)
zoom-in-whitePerbesar
Sajian serangga dalam hidangan mewah (Foto: Instagram/@brooklynbugs)
ADVERTISEMENT
Menjadi menu makanan yang biasa dikonsumsi di beberapa negara, serangga seringkali dijadikan sebagai camilan. Di Thailand atau Filipina, misalnya. Kuliner serangga seperti jangkrik, belalang, dan kalajengking digoreng hingga renyah dan menjadi jajanan khas negara tersebut.
ADVERTISEMENT
Namun, apa jadinya bila serangga dipadukan dengan hidangan mewah? Mengkombinasikan serangga dengan hidangan mewah ala fine dining, sebuah restoran pop up di Amerika Serikat bernama Brooklyn Bugs ingin memperkenalkan budaya makan serangga kepada penduduk Negeri Paman Sam.
Dikutip dari situs resminya, ide unik ini muncul setelah adanya temuan bahwa serangga merupakan sumber makanan yang kaya akan nutrisi. Brooklyn Bugs mencoba merubah perspektif masyarakat terhadap serangga yang menjijikkan, dengan mengolahnya menjadi makanan yang lezat.
Berbagai jenis serangga seperti lebah Jepang, kalajengking, cacing, semut hitam, hingga ulat dipadukan dengan hidangan mewah buatan chef Joseph Yoon dan ditampilkan dengan presentasi yang menarik.
Menu Japanese Hornet with Beluga Caviar, Omelette and Crostini, misalnya. Hidangan ini memadukan telur ikan, roti Italia dan omelet dengan topping lebah Jepang berukuran besar.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, Brooklyn Bugs juga telah mengadakan beragam event di berbagai wilayah Amerika Serikat untuk menyebarkan budaya memakan serangga secara lebih luas lagi. Salah satunya adalah festival kuliner yang diadakan di Manhattan tanggal 20 Februari lalu yang mengusung konsep ten course dinner.
Beragam kreasi hidangan serangga dari Brooklyn Bugs juga dapat kamu lihat di akun Instagram mereka, @brooklynbugs.
Tertarik mencobanya?