Riset: Kopi Panas Mengandung Kadar Antioksidan Paling Tinggi

31 Juli 2019 17:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kopi Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Kopi Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apa cara seduh kopi favoritmu? Dinikmati sebagai kopi panas, es kopi, atau cold brew? Tak cuma mempengaruhi cita rasa, cara penyajian kopi juga bisa berpengaruh terhadap kandungan di dalamnya, lho.
ADVERTISEMENT
Cold brew, misalnya. Metode seduh ini ternyata dapat mengurangi tingkat keasaman kopi, membuatnya lebih 'ramah' di perut. Tak ayal, ia pun diklaim sebagai sajian kopi yang paling sehat.
Namun, sebuah studi di tahun 2018 yang dipublikasikan dalam jurnal Scientific Reports menemukan fakta, kalau kopi yang paling sehat justru kopi panas. Penelitian yang dilakukan tim peneliti dari Thomas Jefferson University ini menganalisis perbedaan zat kimia antara kopi panas dan cold brew yang punya profil light roast dari Brazil, Colombia, Myanmar, Mexico, dan Ethiopia.
Hasilnya, kopi panas ternyata punya kadar antioksidan yang paling tinggi. Hal ini disebabkan karena kopi panas mengandung asam titratable lebih banyak. Otomatis, kandungan antioksidannya juga lebih banyak.
com-Kopi. Foto: Shutterstock
Sementara tingkat keasaman yang dimiliki cold brew dan kopi panas hampir setara. Meski cold brew kerap dianggap paling rendah kadar asamnya, namun ternyata tingkat pH (indikator keasaman) pada kopi panas maupun cold brew berada dalam rentang 4,85 - 5,13.
ADVERTISEMENT
"Dalam konsumsi jumlah sedang, kopi bisa sangat baik bagi kesehatan anda," ujar penulis penelitian sekaligus asisten profesor kimia di Jefferson University seperti dikutip dari Health.
"Kami menemukan kalau kopi panas memiliki kapasitas antioksidan yang lebih besar," lanjutnya.
Antioksidan sejatinya mengandung berbagai manfaat untuk kesehatan, mulai dari mengurangi inflamasi, hingga melawan penyakit mematikan. Nah, kalau kamu ingin mengkonsumsi kopi yang paling sehat, kopi panas dari beans light roast bisa jadi pilihan.
Tapi, jangan tambahkan gula, krimer, atau whipped cream, ya. Dengan begitu, kita akan tetap mendapat manfaat dari kopi secara maksimal.