Ayudia Bing Slamet dan Ditto Bersyukur Banyak Job di Bulan Ramadhan

18 Mei 2019 17:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis Ayudia Bing Slamet dan Ditto saat hadir di acara launcing salah satu produk di kawasan Patiunus, Kebayoran Baru, Jakarta, Senin, (13/5/2019). Foto: Ronny/Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Artis Ayudia Bing Slamet dan Ditto saat hadir di acara launcing salah satu produk di kawasan Patiunus, Kebayoran Baru, Jakarta, Senin, (13/5/2019). Foto: Ronny/Kumparan
ADVERTISEMENT
Bulan Ramadhan dikenal sebagai bulan penuh berkah. Hal ini juga yang dirasakan oleh pasangan selebriti Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion.
ADVERTISEMENT
Di bulan Ramadhan kali ini, pasangan yang menikah pada tahun 2015 itu mendapatkan banyak job. Salah satunya adalah tampil dalam '9th Ramadhan Jazz Festival 2019' yang digelar di Pelataran Masjid Cut Meutia, Jakarta Pusat.
Ayudia dan Ditto yang tergabung dalam project 'Dengarkan Dia' membawakan beberapa buah lagu. Mulai dari 'Salah Caramu', 'Ketika Tangan dan Kaki Berkata', 'Bersenyawa', dan 'Teman Sampai Surga'.
"Doakan kita jadi teman sampai surga," ujar Ditto.
"Amin," timpal Ayu.
Ayudia Bing Slamet. Foto: Munady Widjaja
Tidak hanya itu, ketika membawakan dua lagu terakhir, 'Rindu' dan 'Teman Tapi Menikah', penonton pun ikut bernyanyi bersama. Ditemui usai tampil, pasangan yang satu ini mengaku bersyukur mendapat banyak job di bulan Ramadhan.
"Alhamdulillah berkah Ramadhan. Ada banyak (job), alhamdulillah," kata Ditto ditemui di lokasi acara, baru-baru ini.
ADVERTISEMENT
Tahun ini merupakan kali kedua 'Dengarkan Dia' tampil dalam festival "Ramadhan Jazz'. Mereka memang mengisi waktu di bulan suci ini dengan kegiatan-kegiatan yang positif.
"Acara ini kan sangat positif di mana yang masuk itu bayar tiketnya buat santunan. Jadi konser juga tapi kita bisa berbagi kepada mereka. Melakukan hal-hal yang baik," jawab Ayudia dalam kesempatan yang sama.
Ayudia dan Ditto di kumparan. Foto: Cornelius Bintang/kumparan
Ibu satu anak ini mengatakan, meski memiliki jadwal pekerjaan yang padat, keduanya tetap punya waktu untuk berlibur.
"Jadi besok mau liburan dulu dan lanjut kerja lagi," jawab perempuan berusia 28 tahun ini.
Lalu, bagaimana cara Ayudia dan Ditto menjaga stamina di bulan puasa?
"Yang jelas makannya yang benar, kita kan setiap hari emang kerja. Tiap hari aktivitas kita sih emang selalu ada kayak tiap hari satu. Jadi kita siangnya bisa istirahat," jawab Ayudia.
ADVERTISEMENT
Sementara Ditto tetap melakukan olahraga, paling tidak dua kali dalam seminggu. Mulai dari bersepeda, lari maupun kardio.
Selain menjaga stamina dengan berolahraga, mereka juga sangat memperhatikan pola makan di bulan puasa, terutama saat sahur.
"Kalau sekarang kita enggak mikirin (menu buka puasa). Kayak buka puasa apa aja deh yang penting batal dan makan apa aja. Yang justru kita selalu pikirin itu makan sahur," pungkas Ayudia.