news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Gandeng Yellow Claw, EMPC 2020 Siap Lahirkan Produser EDM Muda Berbakat

10 Juli 2020 20:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
EMPC 2020. Foto: ICEPERIENCE.ID
zoom-in-whitePerbesar
EMPC 2020. Foto: ICEPERIENCE.ID
ADVERTISEMENT
Melanjutkan kesuksesan di edisi pertama tahun lalu, ICEPERIENCE.ID menyelenggarakan EMPC (Electronic Music Producer Contest) 2020. Tahun lalu, pemenang EMPC, DOCI, telah berhasil mendapat kesempatan untuk berkolaborasi dengan para produser di label musik asal Amerika Serikat, 88 Rising.
ADVERTISEMENT
Perwakilan ICEPERIENCE.ID, Diop Saputra, menuturkan bahwa EMPC tahun ini akan memiliki beberapa perbedaan dari tahun lalu. Setidaknya, ada tiga perbedaan yang akan terasa sangat signifikan.
"Pertama, ini digelar bertepatan dengan pandemi. Jadi, secara teknis pasti ada yang beda. Kedua, tahun lalu kami bekerja sama dengan record label dari Amerika (88 Rising), tahun ini kami bekerja sama dengan Barong Family dari Amsterdam, Belanda," kata Diop ketika melakukan konferensi pers virtual via Zoom baru-baru ini.
"Ketiga, tahun ini kita gandeng beberapa juri hebat, yaitu Dipha Barus, Eka Gustiwara, DJ Wingky, dan Yellow Claw. Ini jadi kebanggan untuk produser lokal karena karyanya bisa dikurasi langsung sama Yellow Claw," sambungnya.
EMPC 2020. Foto: ICEPERIENCE.ID
Seperti diketahui, Yellow Claw adalah salah satu grup yang membentuk Barong Family. Kehadiran Yellow Claw sebagai juri juga tentunya bisa membakar semangat para peserta yang hendak mengikuti EMPC 2020.
ADVERTISEMENT
"Kami berharap kehadiran Yellow Claw di EMPC 2020 bisa memberi insight yang berharga bagi para peserta, yang akhirnya para produser musik elektonik di Tanah Air dapat meng-upgrade kemampuan bermusik hingga ke panggung musik dunia,” kata Diop.
Sama seperti tahun lalu, tema besar EMPC 2020 adalah #localICEMovement. Diop menjelaskan mengapa ICEPERIENCE.ID tetap mempetahankan tema itu.
Yellow Claw jadi juri di EMPC 2020. Foto: ICEPERIENCE.ID
"#localICEMovement itu, kan, artinya kami ingin mewadahi talent lokal agar bisa terus membuat karya berkualitas. Ketika kita sudah memberi wadah, tentu harapannya ini bisa mempekuat ekosistem EDM di Indonesia. Ya, kalau tahun ini jurinya ada Yellow Claw, semoga di tahun berikutnya ada local talent yang bisa mendunia seperti mereka," tuturnya.
Bagi kamu yang tertarik untuk ikutan, silakan daftarkan diri melalui iceperience.id. Pendaftaran akan dibuka mulai dari 13 Juli sampai 14 Agustus.
ADVERTISEMENT
Setelah mendaftarkan diri, silakan submit karya terbaikmu. Namun, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum mengirimkan karya.
"Lagu itu harus dipastikan bisa di-download oleh kami. Maksimal, peserta bisa mengirimkan tiga lagu. Nanti juri akan pilih kandidat yang bisa menjadi finalis dan ikut ke tahap berikutnya," ujar Lintang Kinasih, perwakilan ICEPERIENCE.ID.
Lintang menambahkan, pendaftar juga harus asli warga Indonesia. Baik solois, duo, atau grup, bisa ikut mendaftar.
"Lagunya juga genre bebas, tapi harus EDM dan sesuai dengan semangat Livin Legacy dari kami. Lagu itu juga harus belum pernah ikut kompetisi atau dipublikasikan di mana pun. Durasi lagu maksimal tiga setengah menit, bahasa bisa Indonesia atau inggris," ujarnya.