Ivan Gunawan Kenang Momen saat Mendiang Ayahnya Marah soal Kartu Kredit

14 Juli 2020 17:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ivan Gunawan Foto: Dok. Ivan Gunawan
zoom-in-whitePerbesar
Ivan Gunawan Foto: Dok. Ivan Gunawan
ADVERTISEMENT
Ivan Gunawan baru saja kehilangan sosok ayah. Ayah Ivan, Bambang Tjahyo Gunawan, mengembuskan napas terakhirnya, pada Minggu (12/7).
ADVERTISEMENT
Meski demikian, Ivan tak mau lama-lama larut dalam kesedihan. Hari ini dia bahkan sudah kembali beraktivitas sebagai pembawa acara di program Brownis.
Ivan pun sempat mengungkapkan alasannya bisa tampak tegar dalam situasi tersebut. Ya, sejak kakak perempuannya meninggal dunia beberap waktu silam, Ivan mengaku sudah terbiasa dengan momen kehilangan.
“Mungkin hati saya udah baal, karena saya juga percaya suatu saat kita pasti enggak ada. Sedih pasti, terpukul pasti, tapi mama saya aja kuat, saya enggak mau memperlihatkan kelemahan di depan mama saya,” ucap Ivan Gunawan dalam program Brownis yang tayang Selasa (14/7).
Ivan Gunawan Foto: Munady Widjaja
Meski demikian, buka berarti Ivan tak merasa kehilangan. Ivan katanya, baru merasakan sang ayah telah benar-benar tiada itu saat pagi hari. Ivan mengaku ayahnya memang punya kebiasaan yang selalu dilakukan di pagi hari.
ADVERTISEMENT
“Ada momen-momen kayak tadi pagi... Papa saya kan kalau pagi selalu bangun, salat subuh, lalu main handphone. Papa saya ini pecinta infotainment, kadang berita yang dia terima enggak kesaring. Dia suka kemakan artikel dan menyimpulkan,” ungkap pria yang akrab disapa Igun ini.
Kebiasaan sang ayah yang gemar menonton infotainment ini rupanya sempat membuat Igun dan ayahnya berselisih paham. Contohnya, kata Igun, saat ramai pemberitaan tentang Ivan Gunawan yang memotong kartu kreditnya.
“Dia baca di salah satu media, ditulis 'Igun bangkrut, tutup kartu kredit'. Itu sempat enggak ngomong seminggu. Gue marah lah, gue aja masih hidup, lo bisa tanya kenapa gue nutup,” ujarnya.
“Gue di-chat (beliau), 'bikin malu bla bla bla'. Gue kirim aja chat orang-orang yang terinspirasi sama gue. Saya termasuk orang konsumtif, liburan segala macam, pengin dapetin yang kita mau. Kan sekarang situasi enggak menentu daripada konsumtif mending lunasin," tambah Ivan.
Presenter Ruben Onsu saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (19/2). Foto: Ronny
Rupanya, saat itu ayah Ivan juga menghubungi Ruben Onsu. Ia sempat ikutan 'disemprot' karena tak memberi tahu soal keputusan Ivan menggunting kartu kreditnya.
ADVERTISEMENT
"Pada saat Igun motong kartu kredit gue salah satu orang yang ditelepon bapak lo, ‘apa yang lo lakuin, kenapa Igun gitu, kenapa lo enggak ngasih tahu?' Nah, gue kan enggak tahu ya, gue bilang gue tahu pas udah digunting," tutur Ruben sambil mengingat perkataan ayah Ivan.
Ruben kemudian mengatakan ayah Ivan memintanya untuk menasihati desainer berusia 38 tahun itu. Ruben pun tak menolak permintaan tersebut.
“‘Sebagai temen harus kasih tahu’, ‘iya pa, entar dikasih tahu’, ‘entar laporin ya sama papa’. Ya, gue iya aja sama bokap lo. Pas Igun motong kartu, gue telepon, gue ditanya sama bapak lo, harus kasih tahu segala macem'. Gue sih iya aja,” pungkas Ruben Onsu.
ADVERTISEMENT