Juara EMPC 2020 Rilis Single Kolaborasi dengan RayRay, Kamasean, dan Charita

30 Maret 2021 15:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ryzaki Rama x Kamasean. Foto: EMPC 2020
zoom-in-whitePerbesar
Ryzaki Rama x Kamasean. Foto: EMPC 2020
ADVERTISEMENT
Electronic Music Producer Contest (EMPC) 2020 adalah sebuah kompetisi produser musik EDM yang digelar tahun lalu. Di acara itu, ada empat produser EDM yang menjadi juri, yakni Dipha Barus, Winky Wiryawan, Eka Gustiwana, dan Yellow Claw.
ADVERTISEMENT
Dari total 490 peserta, terpilih tiga pemenang, yakni Tebedayeng, Ryuzaki Rama, dan Quickbuck. Di awal tahun 2021, ketiga juara EMPC 2020 mendapat kesempatan untuk merilis single berkolaborasi dengan nama-nama besar di industri musik EDM dan R&B.
Poster perilisan lagu juara EMPC 2020. Foto: EMPC 2020
Tebedayeng mendapat kesempatan berkolaborasi dengan RayRay, salah satu female DJ terbaik dunia yang bernaung di Barong Family. Pria bernama asli Tubagus Dayeng Gumelar itu merilis lagu dengan tajuk Let You Go.
"Senang dan bangga banget karya saya digarap lebih proper dan semoga bisa mendunia. Ini adalah salah satu mimpi saya yang menjadi kenyataan," ungkap pria kelahiran Serang, 20 Mei 1998 itu.
Tebedayeng menguraikan, dari sisi musikalitas Let You Go memadukan beberapa genre, seperti kawai, future bass, dan dubsteb. Lagu mengangkat tema cinta bertepuk yang sebelah tangan.
Ryzaki Rama x Kamasean. Foto: EMPC 2020
Lalu, ada kolaborasi Ryuzaki Rama dan solois jebolan Indonesian Idol, Kamasean Matthew. Mereka menghasilkan sebuah karya bertajuk I’ve Found.
ADVERTISEMENT
"Saya kaget hasilnya bisa sebagus ini, karena suara Kamasean keren banget dan bikin lagu I’ve Found punya warna baru. Saya senang dapat berkolaborasi degan Kamasean yang karena dia sangat professional dan juga kooperatif, sehingga proses recording dapat berjalan lancar sekali,” tutur Rama.
Quickbuck x Charita Utami Foto: EMPC 2020
Terakhir, ada lagu Take Me karya Quickbuck yang berkesempatan untuk menggaet vokalis Midnight Quickie, Charita Utami. Quickbuck mengaku, ia tak perlu waktu lama untuk menyesuaikan karakter vokal Charita ke dalam lagu ciptaannya.
"Workshop sama Tami enggak begitu lama. Karena lagunya udah ada dan dia tinggal ngulik lalu disesesuaikan dengan karakter vokalnya. Paling ada tambahan beberapa insight supaya outputnya lebih keren,” kata Quickbuck.
Tiga lagu tersebut sudah rilis sejak 19 Maret lalu. Single ini sendiri merupakan reward bagi Tebedayeng, Ryuzaki Rama dan Quickbuck usai berhasil menjuarai kompetisi yang diinisiasi oleh Iceperince.Id ini. Mereka berhasil memukau para juri yang telah menyaring tak 490 produser musik dan 576 track lagu yang didaftarkan pada kompetisi bergengsi ini.
ADVERTISEMENT
Kini, semua lagu bisa didengarkan melalui berbagai layanan streaming musik digital.