news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kata Hanung Bramantyo Usai Bertemu Sutradara dan Produser Miracle In Cell No. 7

2 September 2022 12:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hanung Bramantyo saat ke Kedubes Palestina di Jakarta, Rabu, (19/5/2021). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Hanung Bramantyo saat ke Kedubes Palestina di Jakarta, Rabu, (19/5/2021). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Sutradara Hanung Bramantyo dipercaya untuk menggarap film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia yang akan tayang di bioskop pada 8 September mendatang.
ADVERTISEMENT
Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Hanung Bramantyo sempat membagikan momen kebersamaan dengan sutradara dan produser film Miracle In Cell No. 7, Lee Hwan-kyung dan Kim Min-ki.
Keduanya tiba di Indonesia sejak 30 Agustus lalu untuk menghadiri rangkaian promo film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia.
Hanung Bramantyo mengungkapkan kebahagiaannya karena bisa bertemu dengan Lee Hwan-kyung dan Kim Min-ki.
“Senang bisa selfie bareng sutradara dan producer Original Movie Miracle in Cell No. 7 dari Korea,” tulis Hanung.
Hanung Bramantyo bertemu dengan sutradara dan produser film Miracle In Cell No. 7. Foto: Instagram/@hanungbramantyo

Harapan Hanung Bramantyo soal Film Miracle In Cell No. 7

Sutradara berusia 46 tahun itu juga menyampaikan harapan terkait dengan film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia yang ia garap.
Dengan melontarkan sedikit guyonan, Hanung berharap film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia bisa memperoleh respons yang positif.
ADVERTISEMENT
“Semoga filmnya enggak mengecewakan. Ehm, Setidaknya matanya sama-sama sipit, moga-moga aja filmnya juga sama bagusnya. Hehe,” tulis Hanung.
Konferensi pers Miracle in Cell No. 7. Foto: Alexander Vito/kumparan
Saat menghadiri konferensi pers di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (31/8), Lee Hwan-kyung sempat menyanjung Hanung terkait film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia.
Sanjungan itu Lee Hwan-kyung berikan setelah melihat trailer film yang diproduksi oleh Falcon Pictures.
"Setelah melihat trailernya, aku bisa tahu sutradara yang menggarap film ini sangat luar biasa. Dia bisa menggambarkan perasaan mendalam dan itu sudah langsung terlihat melalui trailernya," kata Lee Hwan-kyung.
Film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia dibintangi oleh Vino G. Bastian, Indro Warkop, Tora Sudiro, Denny Sumargo, Bryan Domani, Indra Jegel, dan Rigen Rakelna.
ADVERTISEMENT