Konser Raisa di Stadion Utama Gelora Bung Karno Diundur hingga Bulan November

3 April 2020 12:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi Raisa saat berkunjung ke kantor kumparan, Jumat (12/7). Foto: Faisal Rahman/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi Raisa saat berkunjung ke kantor kumparan, Jumat (12/7). Foto: Faisal Rahman/kumparan
ADVERTISEMENT
Penyanyi Raisa mulanya hendak menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 27 Juni mendatang. Konser itu diinisiasi oleh Juni Records, label rekaman yang menaungi Raisa.
ADVERTISEMENT
Namun, saat proses persiapan, pandemi virus corona yang menyebabkan penyakit COVID-19 terjadi di Indonesia. Hal itu membuat Juni Records serta Raisa harus dengan baik mempertimbangkan keputusan terkait konser.
Adryanto Pratomo atau Boim, pendiri Juni Records, mengungkapkan kebijakan terkini mengenai konser tersebut. Dengan berat hati, ia menyampaikan bahwa konser akan ditunda.
Penyanyi Raisa saat berkunjung ke kantor kumparan, Jumat (12/7). Foto: Faisal Rahman/kumparan
"Tiga minggu ke belakang, saya bersama pemerintah, kita memantau dan mendiskusikan kondisi terkini terkait keadaan ibu kota di tengah pandemi ini," kata Boim ketika melakukan video conference bersama Raisa, Jumat (3/4).
"Hingga sampai akhirnya, saya harus sampaikan bahwa Raisa Live in Concert dipindahtanggalkan menjadi Sabtu, 28 November 2020," sambungnya.
Penyanyi lagu Teristimewa ini pun merasa, penundaan konser tersebut adalah langkah terbaik yang bisa diambil saat ini. Meski ada kerugian finansial, tapi penundaan tersebut adalah upaya dirinya dan Juni Records untuk menjaga kesehatan banyak orang di Indonesia.
Penyanyi Raisa saat berkunjung ke kantor kumparan, Jumat (12/7). Foto: Faisal Rahman/kumparan
"Kesehatan semua orang pasti jadi hal utama buat kita. Kami, saya, Boim, dan dan tim Juni Records, merasa kalau akan lebih maksimal jika konser pindah ke November," kata pelantun You tersebut.
ADVERTISEMENT
Raisa tidak memberi tahu secara detail, namun sekarang dirinya dan Juni Records sedang terus mempersiapkan berbagai keperluan jelang konser di bulan November.
"Setidaknya, sekarang aku yakin, semua yang sudah membeli tiket atau yang mau membeli tiket, jadi ada penyegaran. Karena, sekarang sudah dijelaskan bahwa acara kita pindahkan ke bulan November," ujarnya
Boim pun meminta maaf atas pengunduran konser Raisa. Ia berharap, fans bisa terus memberi dukungan dan doa terkait persiapan konser istri Hamish Daud itu.
Raisa saat berkunjung ke kantor kumparan, Jumat (12/7) Foto: Faisal Rahman/kumparan
"Kami memohon maaf yang sebesar-besarnya pada semua orang. Harapan kami, semoga kami bisa terus dapat dukungan agar bisa menjalani konser di 28 November 2020," tuturnya.
Raisa pun merasakan betul dampak pandemi COVID-19 terhadap industri musik Indonesia. Namun, jika semua sudah teratasi, ia berjanji akan memberi yang terbaik untuk semua orang.
ADVERTISEMENT
"Sekarang saatnya kita saling support untuk kebangkitan industri musik. Aku semangat banget untuk berkarya lagi dengan teman-teman aku, yang sekarang lagu kangen-kangenan. Aku pasti semangat untuk November nanti," katanya
Boim memberi tahu bahwa segala info mengenai Raisa Live in Concert bisa didapatkan melalui laman resmi konser Raisa di Stadion Utama Gelora Bung Karno dan akun Instagram resmi Juni Concert.