Nikita Mirzani Dicaci oleh Maaher, Nasihat Syekh Ali Jaber Kembali Jadi Sorotan

18 November 2020 10:30 WIB
comment
22
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nikita Mirzani saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (4/11).  Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Nikita Mirzani saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (4/11). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Nikita Mirzani tengah menjadi sorotan. Ibu tiga anak ini dicaci oleh salah satu pendukung Rizieq Syihab, Maaher At-Thuwailibi. Pria yang mengaku pemuka agama itu menyebut Nikita sebagai seorang lonte.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, Maheer juga mengancam Nikita akan mengepung kediamannya dengan mengajak ratusan orang yang menamakan diri sebagai pembela ulama.
Perseteruan ini rupanya kembali membuat nasihat ulama kondang Syekh Ali Jaber tentang jangan pernah menghakimi orang lain kembali viral di media sosial.
Syekh Ali Jaber. Foto: Facebook/@Syekh Ali Jaber
Nasihat ini diucapkan Syekh dalam podcast bersama Deddy Corbuzier dan Gus Miftah pada 16 September lalu. Kala itu, dalam podcastnya, Deddy sempat bertanya mengapa Syekh Ali Jaber meminta semua orang untuk tidak menghakimi pelaku dalam kasus penusukan dirinya di Masjid Falahuddin, Bandar Lampung.
"Kalau urusan sama orang, jangan menghakimi orang. Jangan pandangi wanita yang belum berjilbab, jangan pandangi dia buruk. Barangkali dia punya dua rakaat tahajud di sisi Allah, bisa menyebabkan terampuni semua dosanya," ucap Syekh Ali Jaber dalam podcast bertajuk Syekh Ali Jaber, Saya Pasrah. Deddy Corbuzier Podcast.
ADVERTISEMENT
Menurut Syekh Ali Jaber, setiap manusia memiliki rahasia masing-masing dengan Sang Pencipta. Karena itu ada baiknya setiap orang tak perlu menghakimi sesamanya.
"Kita tidak tahu apa urusan manusia sama Allah. Masing-masing punya rahasia sama Allah. Punya sesuatu kebaikan sama Allah yang barangkali tidak ada manusia lain yang tahu. Bisa jadi sebab kebaikan itu antar dia sama Allah, bisa menyebabkan terampuni semua dosanya," pungkasnya.
Nikita Mirzani saat mendatangi Polres Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa, (14/10). Foto: Ronny
Sebelumnya, Maaher menilai Nikita telah menghina Habib Rizieq Syihab beberapa waktu lalu saat mengomentari kepulangan Rizieq ke Indonesia. Dalam Instagram story yang diunggahnya, Nikita sempat menyebut istilah habib sebagai tukang obat.
Hanya saja dalam video ancaman yang dibuat Maaher, pria yang menyatakan diri ustaz ini juga melontarkan kata-kata yang tidak pantas untuk Nikita.
ADVERTISEMENT
"Kepadamu hei ba*i betina, lo**e oplosan, penjual selang*****n, mengimbau satu kali 24 jam kau tidak melakukan klarifikasi dan permintaan maaf di depan publik secara terbuka, saya beserta 800 laskar pembela ulama akan mengepung rumah rumahmu. Saya serius, saya tidak main-main. Kita lihat apa yang akan terjadi. Darah akan kami kucurkan untuk membela kehormatan cucu Rasulullah salallahu 'alaihi wassalam," ucap Maheer.
Maaher juga tidak merasa bersalah saat melontarkan kata-kata kasar untuk Nikita. Melalui akun Twitternya, Maaher membela diri soal ucapannya tersebut.
***
Saksikan video menarik di bawah ini.