Pernah Positif COVID-19, Melaney Ricardo Takut Bawa Anak ke Mal

28 November 2020 19:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Keluarga Melaney Ricardo. Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Keluarga Melaney Ricardo. Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Melaney Ricardo beberapa waktu lalu sempat dirawat intensif di sebuah rumah sakit usai dinyatakan positif COVID-19. Kini, kondisi Melaney sudah jauh lebih baik dan bisa kembali lagi berkumpul dengan suami dan kedua anaknya, Chloe dan Courage.
ADVERTISEMENT
Melaney mengaku sudah melakukan swab test kembali sebanyak dua kali dan tetap mematuhi protokol kesehatan di kala syuting.
"Alhamdulillah aku sudah negatif dua kali (swab), jadi kondisi sudah sehat. Tapi selalu harus jaga protokol kesehatan. Tadi aku juga sudah sempat ngomong sama teman-teman jangan kendor protokol kesehatan," ujarnya di kawasan Tendean, belum lama ini.
Keluarga Melaney Ricardo. Foto: Ronny
Kendati demikian, Melaney menjadi lebih ketat dalam menjaga kesehatan. Tak hanya untuknya, tapi juga untuk suami dan anak-anaknya. Bahkan, Melaney katanya takut untuk membawa anak-anak keluar rumah.
"Ini saja aku pengin ajak anak-anak ke hotel takut, pengin ajak ke mal, keluar, karena kan mereka di rumah terus, takut juga. Maksudnya khawatir, jangan sampai mereka kena COVID," bebernya.
Presenter Melaney Ricardo saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Kamis, (3/10). Foto: Ronny
Melaney mengaku awalnya juga sempat takut dekat dengan anak-anak, mengingat jadwal syutingnya di luar. Namun, akhirnya dengan protokol kesehatan yang ketat, presenter berusia 40 tahun itu berkumpul lagi sama anak-anaknya.
ADVERTISEMENT
"Kemarin aku jaga jarak sama anak, karena kan aku ke mana-mana kerja. Cuma akhirnya sudah tidur sama anak-anak lagi," katanya.

Melaney Ricardo Akui Suka Cerewet soal Protokol Kesehatan

Sebagai salah satu survivor COVID-19, Melaney mengakui dirinya kerap bawel dengan urusan protokol kesehatan. Ia bahkan mengaku kesal melihat orang yang suka menyepelekan virus yang tengah mewabah beberapa bulan terakhir ini.
"Kenapa gue cerewet, karena gue benar-benar ngerasain 1,5 bulan, lama banget. Jadi kadang-kadang gue gedek kalau orang kayak cuek, enggak percaya. Aduh gue udah ngelewatin, duit gue keluar, waktu gue sama anak-anak enggak bisa sekali, badan sakit. Jadi jangan malas pakai masker, bersihkan tangan. Jujur gue ribet banget sekarang ini. Mau ketemu orang parno, takut. Cuman, ya, pandemi mau gimana," pungkasnya.
ADVERTISEMENT