Pesan Harvey Malaihollo untuk Mikha Tambayong

4 Maret 2019 13:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Harvey Malaihollo dan Mikha Tambayong. Foto: Munady Widjaja
zoom-in-whitePerbesar
Harvey Malaihollo dan Mikha Tambayong. Foto: Munady Widjaja
ADVERTISEMENT
Ibunda aktris muda Mikha Tambayong meninggal dunia pada Minggu (3/3) di RS Premier Jatinegara, Jakarta Timur. Saat ini, jenazah disemayamkan di rumah duka di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Deva Sheila Tambayong merupakan adik bungsu dari penyanyi senior Harvey Malaihollo. Dia meninggal karena penyakit autoimun yang dideritanya.
Sebagai kakak dari Deva, Harvey Malaihollo mengatakan bahwa hubungannya dengan sang adik sangatlah dekat. Bahkan, Harvey sudah menganggap anak-anak dari Deva, seperti anaknya juga, termasuk Mikha.
Suasana rumah duka di kediaman Mikha Tambayong. Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
"Jadi sebetulnya kehilangan Mikha yang saya tegaskan kepada Mikha adalah kehilangan sosok. Tapi kasih sayang dan bimbingan orangtua itu, dia akan tetap dapat dari kami-kami, paman dan bibinya. Dan tentunya dari sepupu-sepupunya, adik kakaknya," kata Harvey ditemui di rumah duka, Senin (4/3).
Meskipun sosok sang ibu tidaklah tergantikan, Harvey berharap agar keponakannya tidak merasa sendiri.
Mikha Tambayong. Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
"Jadi kami berharap Mikha (Tambayong) tidak merasa sendiri, tidak merasa kehilangan. Of course merasa kehilangan, sosok ibu tidak akan tergantikan," ujar Harvey.
ADVERTISEMENT
"Tapi kami berusaha semaksimal mungkin untuk mengisi dengan keterbatasan, karena bukan orang tua aslinya tapi kan masih ada ayahnya," lanjut penyanyi berusia 56 tahun ini.
Jenazah Deva Sheila Tambayong akan dikebumikan di TPU Menteng Pulo, Jakarta Selatan, Selasa (5/3).