Ririe Fairus Enggan Tanggapi Isu Nikah Siri Ayus dan Nissa Sabyan

3 Maret 2021 13:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ririe Fairus dan Ayus Sabyan. Foto: Instagram/Ririe Fairus
zoom-in-whitePerbesar
Ririe Fairus dan Ayus Sabyan. Foto: Instagram/Ririe Fairus
ADVERTISEMENT
Rumah tangga kibordis Sabyan Gambus, Ayus Sabyan dengan sang istri, Ririe Fairus, tengah berada di ujung tanduk. Ririe telah memasukkan gugatan perceraian ke Pengadilan Agama Jakarta Utara.
ADVERTISEMENT
Adanya perselingkuhan Ayus dengan sang vokalis, Nissa Sabyan, diduga menjadi alasan kuat Ririe memasukkan gugatan cerai. Namun, Ririe tak mau lagi membahas soal alasannya memasukkan gugatan perceraian terhadap Ayus.
“Saya sudah enggak bisa menjelaskan lagi, sebelumnya sudah jelas,” tutur Ririe di Pengadilan Agama Jakarta Utara, Rabu (3/3).
Istri Ayus Sabyan, Ririe Fairus saat hadir di sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Utara, Jakarta, Rabu, (3/3/2021) Foto: Ronny
Bukan cuma perselingkuhan, isu nikah siri antara Ayus dan Nissa juga sempat menyeruak. Ririe tampaknya tak mau menanggapi soal kabar tersebut.
“Enggak tahu saya, enggak tahu,” ujar Ririe.
Kendati demikian, Ririe mengaku bahwa komunikasinya dengan Ayus masih terjalin baik. Terlebih, keduanya memang sama-sama sepakat untuk bercerai.
“Karena perpisahan ini memang keputusan kita berdua. Kita pisah secara baik-baik,” pungkasnya.
Ririe Fairus dan Ayus Sabyan. Foto: Instagram/Ririe Fairus
Belakangan, diberitakan bahwa perselingkuhan Ayus dan Nissa menjadi awal mula kisruh rumah tangga tersebut. Ayus sudah menyampaikan klarifikasinya dan mengaku khilaf melakukan perbuatan tersebut.
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, Nissa secara pribadi masih belum memberikan tanggapan apa pun. Namun, sang ayah sempat membantah pemberitaan yang beredar.