Sempat Dikabarkan Hilang Usai Gempa di Cianjur, Adik Dinar Candy Ditemukan

23 November 2022 7:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
DJ Dinar Candy saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Jumat, (13/11/2020). Foto: Dok. Ronny
zoom-in-whitePerbesar
DJ Dinar Candy saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Jumat, (13/11/2020). Foto: Dok. Ronny
ADVERTISEMENT
Dinar Candy sempat mengabarkan bahwa adiknya hilang usai gempa bumi berkekuatan 5,6 magnitudo mengguncang Cianjur, Jawa Barat, Senin (21/11).
ADVERTISEMENT
Ia sempat mengunggah foto sang adik di akun Instagram pribadinya dan mengatakan bahwa adiknya yang hilang sedang menempuh pendidikan di salah satu pesantren di Cianjur.
“Tolong yang nemuin adik aku di pesantren Al-Uzlah Cipanas, Cianjur hubungi +62 821 30858583,” tulis Dinar.
Adik Dinar Candy ditemukan. Foto: Instagram/dinar_candy
Kini, Dinar dan keluarga pun bisa bernapas lega sebab bocah bernama Teteng itu telah ditemukan dan kembali ke tengah-tengah keluarga. Hal ini pun disampaikan oleh Dinar di akun Instagram pribadinya.
"Alhamdulillah adik aku ketemu makasih berkat Bantuan teman-teman yang ngepost lewat sosmed, yang bergerak ke lokasi juga," tulis Dinar Candy, Selasa (22/11) malam.
Dalam unggahannya itu, Dinar menyebut bahwa sang adik ditemukan berada di tanah lapang masih dalam kawasan pesantren. Kini, Dinar pun memboyong sang adik dan keluarga lainnya ke Jakarta hingga kondisi di Cianjur kondusif.
ADVERTISEMENT
"Kalau denger cerita sangat mencekam pas kejadian!! aku boyong keluarga ke jkt dulu sampai kondusif keadaan di sana!!" tutupnya.
Sementara itu, dalam unggahan di Instagram, Teteng mengucap syukur bahwa dirinya bisa kembali bertemu keluarga dan baik-baik saja usai gempa yang menghancurkan sekolahnya itu.
Kondisi pesantren adik Dinar Candy usai gempa di Cianjur. Foto: Instagram/@tetenggiri
Teteng juga sempat memperlihatkan puing-puing reruntuhan bangunan pesantren yang rusak akibat gempa.
"Teman, alhamdullilah teteng baik," katanya.