'Setia', Sheryl Sheinafia Tunjukkan Rasa Cinta pada Asal Usulnya

16 Februari 2019 9:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Sheryl Sheinafia. Foto: Alexander Vito/kumparan
Penyanyi Sheryl Sheinafia kembali berkarya. Dia menyanyikan single ‘Setia’ yang dulu dipopulerkan oleh mendiang Chrisye.
ADVERTISEMENT
Sheryl telah menggarap video klip single itu di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (15/2). Rencananya, video klip ‘Setia’ akan dirilis pada Maret 2019.
Sheryl Sheinafia tampil seorang diri di video klip ‘Setia’. Perempuan berusia 22 tahun ini sama sekali tidak menggunakan jasa model.
“Aku selalu ngerasa kayak, kenapa sih aku enggak pernah sendiri atau apa gitu. Aku jadi mempertanyakan diri aku sendiri kayak, 'Lo kan solo artist, kenapa selalu kolaborasi dengan orang lain?’” kata Sheryl.
Sheryl Sheinafia. Foto: Munady Widjaja
Dia sempat menceritakan sedikit gambaran dari video klip single ’Setia’. Menurut Sheryl, di video klip itu mengandung banyak unsur budaya terkait dengan asal-usulnya.
"Ada satu scene aku tunjukin semua pernak-pernik chinese, kayak kucing putih, koin emas. Tapi, di belakangnya ada kipas Jawa," ucap Sheryl.
ADVERTISEMENT
Sheryl sengaja melakukannya guna menunjukkan rasa cintanya pada budaya leluhur. "Itu menunjukkan bahwa aku setia sama culture aku. Jadi, bukannya cuma setia sama pasangan, tapi sama culture dan asal-usul aku gitu," tuturnya.
Sheryl menuturkan bahwa tahun ini ia tidak akan membuat konser atau tur luar kota. Sebab, ada beberapa pekerjaan rumah yang harus ia lakoni.
"Tahun ini aku harus kumpulkan lagu-lagu karena lagi jalanin proses album dan garap film. Sembari syuting video klip, dua minggu kemarin aku reading terus. Tapi, filmnya judulnya apa, saya takut digebukin kalau cerita," tutup Sheryl Sheinafia seraya tertawa.