Tangis Raisa-Afgan Pecah Usai Lihat Video Musik Dunia Tipu-tipu Yura Yunita

29 Juli 2022 13:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Yura Yunita rilis video musik untuk lagu Dunia Tipu-Tipu. Foto: Merakit
zoom-in-whitePerbesar
Yura Yunita rilis video musik untuk lagu Dunia Tipu-Tipu. Foto: Merakit
ADVERTISEMENT
Penyanyi Raisa Andriana, Afgan, Gamaliel, dan Teddy Adhitya tidak kuasa menahan tangis usai melihat video musik Dunia Tipu-tipu yang dinyanyikan oleh Yura Yunita. Momen keempatnya menangis terlihat dalam unggahan di akun TikTok milik Yura.
ADVERTISEMENT
Video reaksi dari Raisa Andriana, Afgan, Gamaliel, dan Teddy Adhitya itu dibuat menjelang perilisan video musik Dunia Tipu-tipu dari Yura Yunita. Video musik tersebut sudah dirilis pada 27 Juli lalu di kanal YouTube Yura.
Yura melakukan social experience terkait video musik Dunia Tipu-tipu. Perempuan 31 tahun itu mengundang tujuh pasang kawan dengan beragam hubungan. Ada suami istri, adik kakak, sahabat, kemudian orang tua dan anak.
Yura memberikan ruang dan waktu kepada mereka untuk dapat berkomunikasi secara langsung melalui tatapan mata. Mereka melakukan itu dengan diiringi lagu Dunia Tipu-tipu. Kegiatan itu diambil dalam salah satu pengambilan video. Selain itu, ada praktisi mindfulness yang mendampingi.
Konser Raisa It's Personal Showcase. Foto: Naren/Juni Concert

Raisa hingga Afgan Puji Video Musik Dunia Tipu-tipu Yura Yunita

Afgan, Teddy, Raisa, dan Gamaliel memuji video musik Dunia Tipu-tipu milik Yura. Afgan mengungkapkan, bukanlah hal yang mudah untuk membuatnya tersentuh. “Bagus banget lagi Yura. Susah loh buat gue tersentuh,” kata Afgan.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Raisa mengatakan, berusaha menempatkan diri jika ia terlibat dalam video musik Dunia Tipu-tipu. “Kebayang cerita gitu kayak…gue kira-kira di dalam sini, tuh, gue yang mana,” tutur Raisa yang kemudian dipeluk oleh Yura.
Di sisi lain, Gamaliel menyatakan, pesan yang ia ambil dari video musik Dunia Tipu-tipu adalah tidak menyia-nyiakan momen bersama orang-orang tersayang jika masih ada kesempatan.
“Ngelihat ini dan mereka masih ada kesempatan untuk kayak bersama dengan orang yang mereka sayangi dan mengungkapkan lewat tatapan, dan akhirnya semua pada ngobrol, itu blessed banget sih,” ucap Gamaliel.
Video musik Dunia Tipu-tipu yang dinyanyikan oleh Yura sudah disaksikan lebih dari satu juta penonton. Video tersebut menempati posisi dua di trending YouTube untuk kategori musik.
ADVERTISEMENT
Yura dan Merakit Company merupakan executive producer video musik Dunia Tipu-tipu. Sementara itu, Gianni Fajri dipercaya menjadi director video musik tersebut.