Ussy Sulistiawaty dan Beberapa Anggota Keluarganya Sempat Positif COVID-19

15 April 2021 8:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ussy Sulistiawaty saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa, (3/12). 
 Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Ussy Sulistiawaty saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa, (3/12). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Artis Ussy Sulistiawaty sempat positif COVID-19. Ia menceritakan hal itu dalam video yang diunggah di kanal YouTube Ussy Andhika Official, Rabu (14/4).
ADVERTISEMENT
Sebelum dinyatakan positif COVID-19, Ussy Sulistiawaty awalnya merasa gatal di bagian leher. Ia saat itu masih merasa tenang. Ussy mengira hal itu terjadi lantaran dia habis mengonsumsi makanan ringan.
Ussy Sulistiawaty. Foto: Instagram @ussypratama
Satu hari kemudian, anak Ussy, Sheva, juga mengalami batuk-batuk. Perempuan 39 tahun itu mulai merasa khawatir. Hari itu, ia sebetulnya ada pekerjaan menjadi host. Melihat kondisinya dan anaknya, Ussy memutuskan untuk membatalkannya.
Ussy dan Sheva kemudian pergi ke rumah sakit. Dari hasil pemeriksaan, dokter mengatakan bahwa Ussy terkena radang. Ia sempat bertanya apakah perlu melakukan PCR.
Menurut dokter, Ussy tidak perlu melakukannya. Ia akhirnya hanya diresepkan obat. Begitu juga dengan Sheva. “Tenggorokanku memang merah. Sheva dikasih obat batuk, flu,” kata Ussy.
Ussy Sulistiawaty. Foto: Giovanni/kumparan
Ussy mulai merasakan batuk pada malam harinya. Ia berusaha untuk berpikir positif. Mungkin hal itu karena efek obat yang dikonsumsi olehnya.
ADVERTISEMENT
Namun, batuknya tidak berhenti-henti. Begitu juga dengan Sheva. Pemikiran yang aneh-aneh mulai berseliweran di kepalanya. Untuk memastikan kondisinya, Ussy memutuskan pergi ke rumah sakit. Ia menjelaskan sakit yang dideritanya.
Ussy minta untuk menjalani tes PCR. Ia juga dikasih obat batuk dan radang. Ussy juga membawa Sheva ke dokter. Setelah berada di rumah, Ussy menghubungi pihak rumah sakit. Ia menanyakan mengenai hasil tes PCR.
Hasilnya adalah Ussy dinyatakan positif COVID-19. Ia sangat kaget ketika mengetahuinya. Mentalnya benar-benar terhantam. “Badanku kayak berat, tulangku kayak ditusuk-tusuk,” tutur Ussy.
Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama Foto: Instagram/@ussypratama
Ussy lantas menghubungi suaminya, Andhika Pratama. Ussy menyampaikan bahwa dirinya positif COVID-19. Setelah itu, ia pergi ke rumah sakit. Paru-parunya diperiksa. Darahnya diambil.
ADVERTISEMENT
“Di paru-paruku ada sedikit flek. Darah benar terinfeksi,” ucap Ussy. Kemudian, Ussy diberi dua pilihan. Apakah ia ingin dirawat di rumah sakit untuk mengecek kondisi paru atau isolasi di rumah.
Ussy Sulistiawaty awalnya ingin dirawat di rumah sakit. Sayangnya, tidak ada kamar yang bisa ia tempati seorang diri. Akhirnya, ia memutuskan isolasi mandiri dengan mengonsumsi obat-obatan dan vitamin.
Ussy Sulistyawati Foto: Munady
Usai terkena COVID-19, Ussy mengatakan indra penciuman dan perasanya terganggu. Ia dinyatakan negatif COVID-19 setelah sepuluh hari menjalani isolasi mandiri.
Tidak hanya Ussy yang terkena COVID-19. Suaminya, Andhika Pratama, dan beberapa orang di rumah juga sempat dinyatakan positif COVID-19. Empat karyawannya kemudian dikirim ke Wisma Atlet.
Setelah Ussy dan Andhika dinyatakan negatif, mereka kembali melakukan tes PCR. Hasilnya adalah Ike, asisten yang menjaga anak Ussy, Saka, saat pelantun lagu Klik itu menjalani isolasi mandiri, ternyata positif COVID-19.
ADVERTISEMENT
Kemudian, Ussy mengatakan anak-anaknya melakukan PCR. Satu buah hatinya dinyatakan positif COVID-19. “Dan Saka positif,” ujar Ussy.
Ussy merasa khawatir saat Saka positif COVID-19. Ia kemudian menghubungi dokter. Dari keterangan dokter, Ussy diperbolehkan untuk menjaga Saka karena sudah memiliki antibodi setelah positif COVID-19. “Kata dokter semingguan lagi dicek lagi saja,” ucapnya.
Ussy bersyukur karena Saka terlihat lincah seperti biasanya usai dinyatakan positif COVID-19. Ia semakin tenang setelah mendengar keterangan dari dokter bahwa anak kecil lebih cepat sembuh karena memiliki sistem imun yang kuat.
“Total ada 8 orang kita penyintas COVID-19. Alhamdulillah, badai semuanya telah berlalu,” kata Ussy.