5 Seleb Korea Selatan yang Berkarier Sejak Usia Belia

8 September 2019 18:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seleb Korea yang berkarier sejak usia belia. Foto: Berbagai sumber
zoom-in-whitePerbesar
Seleb Korea yang berkarier sejak usia belia. Foto: Berbagai sumber
ADVERTISEMENT
Pepatah mengatakan bahwa mempertahankan lebih sulit daripada mendapatkan. Hal tersebut juga berlaku di industri hiburan Korea Selatan. Banyaknya aktor dan aktris pendatang baru membuat persaingan seakan tidak pernah berakhir.
ADVERTISEMENT
Namun, beberapa aktor dan aktris ini berikut ini berhasil mencuri perhatian ketika mereka mengawali karier sebagai selebriti cilik. Seiring berjalannya waktu, mereka tetap mempertahankan popularitasnya di industri hiburan Korea.
Transformasi sejak mereka masih anak-anak hingga dewasa pun, bisa terlihat dari karya-karya yang dimainkan. Tentu saja tidak hanya tumbuh menjadi seleb dengan paras yang rupawan, kemampuan akting mereka pun semakin meningkat.
Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.
1. Yeo Jin Goo
Yeo Jin Goo. Foto: Instagram/@yeojin9oo
Aktor Yeo Jin Goo semakin mengukuhkan namanya di dunia akting berkat perannya dalam serial drama 'Hotel del Luna'. Ia tampil mempesona saat bermain sebagai sebagai Koo Chan Sung, manajer Hotel del Luna. Tapi, tahukah kamu, kalau aktor kelahiran 13 Agustus 1997 sudah lebih dari 10 tahun terjun ke dunia akting?
ADVERTISEMENT
Yeo Jin Goo memulai karier akting sejak usia sembilan tahun. Ia memerankan karakter Baek Min Hyung dalam serial drama 'Want to Love Again' (2006). Masih di tahun yang sama, ia juga bermain dalam 'Yeon Gae So Mun' sebagai Kim Heum Soon.
Sampai saat ini sudah belasan serial drama yang dibintanginya. Bahkan atas perannya dalam serial drama 'The Moon Embracing The Sun' dan 'I Miss You' Jin Goo mendapatkan penghargaan dalam kategori 'Best Child Actor' dari ajang 'MBC Drama Awards 2012'.
2. Park Shin Hye
Park Shin Hye. Foto: Instagram/@ssinz7
'Stairway to Heaven' merupakan salah satu serial drama populer yang tayang tahun 2003 - 2004. Karakter Han Jung Seo muda, diperankan oleh Park Shin Hye yang kala itu berusia 13 tahun.
ADVERTISEMENT
Kesuksesan 'Stairway to Heaven' seakan membuka pintu industri seni peran bagi Park Shin Hye. Gadis cilik itu kini tumbuh menjadi perempuan berusia 29 tahun, dan menjadi salah satu aktris populer dari Negeri Ginseng.
Park Shin Hye sendiri sudah membintangi banyak serial drama populer Korea Selatan. Beberapa di antaranya adalah The Heirs', 'Pinocchio', 'Entertainer', 'Doctors' dan 'Memories of the Alhambra' yang tayang tahun ini.
3. Yoo Seung Ho
Yoo Seung Hoo. Foto: Instagram/@dandyoo93
Mantan aktor cilik lainnya yang populer hingga saat ini adalah Yoo Seung Ho. Laki-laki yang lahir pada 17 Agustus 1993 ini mengawali kariernya sebagai bintang iklan pada usia enam tahun.
Ketika Yoo Seung Ho berusia sembilan tahun ia membintangi film pertamanya 'The Way Home'. Dalam film ini, Seung Ho menjadi Sang Woo, dan beradu akting dengan Kim Eul Boon.
ADVERTISEMENT
Film ini bercerita tentang Sang Woo, bocah laki-laki berusia tujuh tahun yang dititipkan sang ibu di sebuah desa terpencil bersama neneknya.
Seiring berjalannya waktu, Yoo Seung Hoo kecil laris manis membintangi film maupun serial drama. Beberapa di antaranya adalah film 'Don't Tell Papa' (2004), 'Hearty Paws' (2006), lalu ada serial drama 'Precious Family' (2004), 'Alien Sam' (2005), 'The Great Queen Seondeok' (2009) dan masih banyak lagi.
Yoo Seung Ho pun berhasil mempertahankan kariernya di dunia akting. Tahun 2019 ini kita bisa melihat aktingnya dalam serial drama 'My Strange Hero'.
4. Kim So Hyun
Kim So Hyun. Foto: Instagram/@wow_kimsohyun
Aktris muda berbakat Kim So Hyun lahir pada 4 Juni 1999. Meski baru berusia 20 tahun, Kim So Hyun, sudah bermain dalam sederet serial drama populer di Korea.
ADVERTISEMENT
Salah satunya adalah 'Who Are You: School 2015'. Dalam drama ini ia memerankan dua karakter yakni Lee Eun Bi dan Ko Eun Byeol.
Perjalanan karier Kim So Hyun dimulai sejak ia membintangi serial drama 'Que Sera Sera' tahun 2007. Saat itu, Kim So Hyun yang berusia delapan tahun berperan sebagai Han Eun Soo muda. Sejak itu, hampir setiap tahunnya, cewek manis ini bermain dalam serial drama Korea.
Terbaru, Kim So Hyun bermain dalam serial drama 'The Tale of Nokdu' yang tayang di bulan September. Kim So Hyun akan beradu akting dengan Jang Dong Yoon, Kang Tae Oh, Jung Joon Ho dan lain-lain.
5. Nam Da Reum
Nam Da Reum. Foto: Instagram/@namdareum_mom
Siapa yang terpikat dengan roh penunggu sumur dalam serial drama 'Hotel del Luna' episode sembilan? Karakter daedong spirit yang diperankan oleh aktor Nam Da Reum, sukses mencuri perhatian pencinta drama Korea.
ADVERTISEMENT
Diusianya yang masih 17 tahun, Nam Da Reum, menjadi salah satu aktor muda yang menjanjikan. Enggak heran, karena Da Reum sudah terjun ke dunia akting sejak usianya masih tujuh tahun.
Da Reum kecil berperan sebagai Yun Ji Hu muda dalam serial drama 'Boys Over Flower' (2009).
Penampilannya sebagai aktor cilik mengantarkan Nam Da Reum pada beberapa penghargaan. Seperti kategori 'Best Child Actor' dari ajang 'APAN Star Awards 2015', atas perannya dalam serial drama 'Six Flying Dragons'.
Tidak hanya serial drama, ia juga bermain dalam beberapa film layar lebar. Salah satunya 'The 8th Day's Night' yang dijadwalkan tayang tahun depan. Dalam film tersebut ia diketahui berperan sebagai Chan Seok.
ADVERTISEMENT