BTS Akan Tampil di Gelaran Acara Wisuda Internasional Dear Class of 2020

6 Mei 2020 10:07 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Boyband BTS. Foto: Twitter/bts_bighit
zoom-in-whitePerbesar
Boyband BTS. Foto: Twitter/bts_bighit
ADVERTISEMENT
Pada Selasa (5/5), Youtube mengumumkan akan menggelar acara wisuda virtual internasional bertajuk, Dear Class of 2020. Acara ini akan dibawakan Michelle Obama sebagai tuan rumah Dear Class of 2020, dan turut menghadirkan sejumlah selebriti dan public figure ternama, salah satunya BTS.
ADVERTISEMENT
Dear Class of 2020 sendiri merupakan event online yang digelar untuk mengapresiasi para siswa dari berbagai lembaga pendidikan, yang lulus di tahun 2020. Dilansir Instyle, acara ini diharapkan dapat membangkitkan semangat para wisudawan yang tak dapat menghadiri upacara kelulusan, akibat pandemi COVID-19.
"Kepada #Classof2020 (angkatan 2020), saya tahu betapa kerasnya kalian semua telah berusaha untuk lulus. Dan saya tahu, tidak ada satupun dari kalian yang membayangkan akan menutup momen di hidup kalian ini melalui layar komputer atau telepon."
"Tapi saya masih ingin memastikan, kalian masih bisa mendapatkan perayaan yang layak kalian dapatkan," ujar Michelle Obama dalam postingan Instagramnya.
Sementara itu, BTS akan menjadi salah satu pembicara dan penampil dalam acara ini. Selain BTS, pembicara Dear Class of 2020 di antaranya yakni Michelle Obama sendiri, Presiden Barack Obama, Lady Gaga, serta para tokoh panutan di bidang pendidikan seperti Malala Yousafzai.
ADVERTISEMENT
Dear Class of 2020 juga akan mengundang sejumlah penampil spesial mulai dari Alicia Keys, Zendaya, hingga The Try Guys.
Sebelumnya BTS telah berkesempatan berpidato dalam UN General Assembly (Konferensi Umum PBB) pada 2018, sebagai brand ambassador UNICEF. Partisipasi grup pelantun ON di Dear Class of 2020 ini, akan menjadi event pendidikan dan sosial internasional kedua yang dihadiri BTS.
Gelaran Dear Class of 2020 akan ditayangkan melalui streaming Youtube Original pada 6 Juni mendatang.
Laporan: Thahira