Lee Seung Gi Dekat Sama Jasper Liu karena Twogether: Kami Punya Piama Kembaran

23 Juni 2020 20:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lee Seung Gi dan Jasper Liu di Twogether dok Instagram Netflix Korea
zoom-in-whitePerbesar
Lee Seung Gi dan Jasper Liu di Twogether dok Instagram Netflix Korea
ADVERTISEMENT
Dua aktor beda negara, Lee Seung Gi dari Korea Selatan dan Jasper Liu dari Taiwan, bertemu dan keliling Asia bersama di variety show Netflix, Twogether.
ADVERTISEMENT
Ini merupakan pertama kalinya bagi mereka untuk bertemu dan bekerja sama. Perbedaan bahasa dan budaya menjadi tantangan tersendiri buat Lee Seung Gi dan Jasper Liu untuk berkomunikasi.
"Aku tidak bisa bahasa Jasper, sangat sulit. Jadi aku mencoba mengingat kata-kata yang aku pelajari secara singkat di sekolah. Seperti, 'halo' dan 'sudah makan?'," jelas Lee Seung Gi di konferensi pers online Twogether yang diikuti kumparan.
Lee Seung Gi dok Netflix
Begitu pula dengan Jasper Liu yang awalnya khawatir karena tidak bisa berbahasa Korea. Namun, kekagumannya kepada Seung Gi membuat laki-laki 33 tahun itu percaya diri.
"Aku sudah menggemari Lee Seung Gi dari lama. Jadi enggak khawatir. Justru perbedaan bahasa ini menjadi seru," aku dia.
Jasper teringat kemampuan bahasa temannya itu saat mereka pergi ke Chiang Mai, Thailand. Di sana ia kagum dengan Lee Seung Gi yang cepat mempelajari bahasa baru.
ADVERTISEMENT
"Aku kaget ternyata dia gampang banget mengerti. Di situ aku merasa dia pintar banget," tambahnya.
Jasper Liu dok Netflix
Karena sulit mengerti satu sama lain, Lee Seung Gi dan Jasper Liu harus selalu berbahasa Inggris dan sesekali mengandalkan gambar atau bahasa tubuh.
Selain bahasa, perbedaan budaya juga menjadi cerita tersendiri bagi mereka berdua. Lee Seung Gi teringat saat Jasper Liu mengenakan piama untuk tidur.
"Di variety show Korea, kami tidak mengenakan piama kalau tidur. Tapi, Jasper berganti ke piama seperti seorang putri kerajaan. Di situ aku merasa budaya kami benar-benar berbeda," tuturnya.
Pada saat mereka di Nepal, Jasper Liu memberikan piama yang sama kepada aktor pemeran Vagabond itu. Hal ini membuat Lee Seung Gi merasa semakin dekat dengan rekannya.
ADVERTISEMENT
"Itu piama yang sama, cuma beda warna. Punyaku warna emas, sedangkan milik Jasper warna biru," lanjutnya.
Lee Seung Gi dan Jasper Liu di Twogether dok YouTube The Swoon
Twogether akan tayang di Netflix pada 26 Juni 2020. Variety show ini menceritakan perjalanan mereka menjelajahi enam kota besar di Asia, termasuk Bali dan Yogyakarta.
Sambil traveling, mereka harus menyelesaikan misi dan tantangan yang telah dipersiapkan. Jika berhasil, Lee Seung Gi dan Jasper Liu diizinkan bertemu penggemar yang telah menunggu mereka.