Lewat #ThankYouOjol, ARMY Berterimakasih Driver Ojol Rela Antre untuk BTS Meal

9 Juni 2021 17:00 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kerumuman ojol saat mengantre membeli promo spesial makanan, BTS Meal di  McDonald's Medan. Foto: Rahmat Utomo/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kerumuman ojol saat mengantre membeli promo spesial makanan, BTS Meal di McDonald's Medan. Foto: Rahmat Utomo/kumparan
ADVERTISEMENT
BTS dan McDonald's berkolaborasi dalam menu terbaru berjudul BTS Meal. Hari ini, Rabu (9/6), menu tersebut akhirnya tersedia di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Namun, BTS Meal cuma dapat dibeli lewat layanan delivery online, aplikasi McDonald's, dan drive thru.
“Kami memutuskan tidak jual langsung dan tidak menerima take away karena kami mengutamakan keselamatan dan kesehatan konsumen maupun karyawan kami," kata Associate Director of Marketing McDonald’s Indonesia Caroline Kurniadjaja, dalam konferensi pers virtual belum lama ini.
Alhasil banyak ARMY--sebutan buat fans BTS--yang memesannya melalui layanan delivery seperti GoFood, GrabFood, dan ShopeeFood.
Sejak pukul 11.00 WIB menu tersebut tersedia, driver ojek online (ojol) telah mengantre dan memadati McDonald's. Saking ramainya, beberapa gerai ditutup oleh polisi dan kerumunan ojol dibubarkan.

ARMY Ramaikan Tagar #ThankYouOJOL

Chicken mcnugget The BTS Meal dengan cocolan saus sweet chilli Foto: Balqis Tsabita Azkiya/kumparan
Untuk mengapresiasi jasa driver ojol, para ARMY lewat Twitter menggaungkan tagar #ThankYouOJOL. Mereka berterimakasih karena para driver sudah mau antre lama demi membelikan BTS Meal.
ADVERTISEMENT
"Dapat BTS Meal hari ini. Bapak ojolnya datang dengan wajah tetap ceria padahal antre tiga jam. Malah dia cerita tentang keadaan waktu antre tadi. Aku kasih tip, oreo mcflurry, makanan, dan minuman. Dia seneng banget. Terima kasih banyak, ya, pak! #ThankYouOJOL," cuit @TaehyungLumina.
Ada juga akun @Gre3ntae_hyung yang menyebut ojol pahlawan.
"Terima kasih min, berkat super hero #ThankYouOJOL sampai dengan selamat di rumah. Semoga semua gerai ke depannya bisa lebih baik atur antreannya," twit dia.
Akun @awbebi turut meramaikan tagar dengan mendoakan driver ojol.
"Terima kasih banyak buat abang/bapak ojol yang sudah rela ngantri lama buat beli BTS Meal. Semoga rezekinya lancar, panjang umur, dan sehat selalu. Sekali lagi terima kasih banyak!" twit dia.
ADVERTISEMENT