Ngaret 1,5 Jam, Penonton Konser SKF 2019 Menumpuk di Luar Hall

28 September 2019 20:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Super K-Pop Festival ricuh Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Super K-Pop Festival ricuh Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Gelaran festival K-Pop di Indonesia, 'Super K-Pop Festival 2019' ('SKF 2019'), yang dilaksanakan di ICE BSD City, pada Sabtu (28/9) mengalami keterlambatan. Para penonton pun menumpuk di luar hall.
ADVERTISEMENT
Keterlambatan gelaran konser 'Super K-Pop Festival' ini dibenarkan salah satu penonton bernama Dinda (nama samaran). Dia mengatakan, banyak penonton yang menumpuk di pintu masuk hall. Acara yang seharusnya dimulai pada 18.30 WIB, tertunda hingga 1,5 jam.
"Akhirnya setelah 1 jam 30 menit aku bisa masuk (ke dalam hall), udah skip (terlewat) tiga lagu," ujar Dinda kepada kumparan.
Super K-Pop Festival ricuh Foto: Dok. Istimewa
Dia lalu menjabarkan, bahwa saat para penonton masih mengantre di depan pintu hall, di dalam venue telah dimainkan lagu Indonesia Raya--tanda konser akan dimulai.
"Nah yang (penonton section) Platinum udah pada masuk semua tuh, tapi yang Bronze sama Green masih ditahan (di luar hall). Bener-bener itu Indonesia Raya udah mulai, pintu masih belom dibuka," jelas Dinda.
ADVERTISEMENT
Karena ditahan di luar hall, para penonton yang belum masuk tidak sempat melihat penampilan boyband Nu'est.
"Pas Nu'est tampil itu (yang nonton) cuman seperempat (penonton section) Bronze dan tidak ada yang menonton dari section Green," katanya lebih lanjut.
Ketika menunggu di luar hall, para penonton juga sempat ricuh, mereka berteriak kepada penyelenggara untuk segera membuka pintu.
Imbas dari ngaretnya acara membuat Nu'est dan Apink harus memperpendek penampilan mereka. Keduanya menurut Dinda hanya menyanyikan tiga lagu. Sementara Ha Sung Woon dikabarkan menyanyikan enam lagu.
Hal tersebut juga disampaikan oleh Chorong Apink di atas panggung. Dia meminta maaf kepada fans karena penampilan mereka hanya sebentar.
"Kami minta maaf karena penampilan hari ini akan sangat sebentar," ujar Chorong dalam bahasa Korea.
ADVERTISEMENT
Fans juga mengungkapkan kekecewaan mereka di media sosial. Banyak yang merasa konser ini tidak berjalan dengan baik.
Gelaran 'SKF 2019' ini juga membuat penonton cemas ketika event management, Three Angles Production, mengundurkan diri. Lewat akun media sosial, Three Angles memberikan pernyataan resminya, Sabtu (28/9).
"Berikut adalah pernyataan resmi bahwa sejak tanggal 27 September 2019, Three Angles Production telah menarik diri sebagai penyedia jasa event management untuk 'SKF Indonesia 2019'.
Kami tidak memiliki pilihan lain selain mengundurkan diri dari acara ini dikarenakan banyaknya masalah yang timbul dengan pihak promotor. Seluruh pengelolaan dan operasional acara tersebut telah diambil alih oleh pihak promotor."
Pihak SKF Indonesia sendiri belum memberikan pernyataan resmi terkait permasalahan yang terjadi di konser hari ini.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, SKF Indonesia masih akan digelar besok Minggu (29/9).