Suga BTS soal Kondisi Kesehatan: Sempat Tidak Bisa Tidur Nyenyak

23 November 2020 11:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suga BTS dok Instagram BTS Official
zoom-in-whitePerbesar
Suga BTS dok Instagram BTS Official
ADVERTISEMENT
Suga BTS hiatus untuk memulihkan kesehatannya setelah melakukan operasi bahu akibat cedera. Belum lama ini, ia telah memberi kabar terbaru soal kondisinya.
ADVERTISEMENT
Idola K-Pop itu mengaku lebih baik dan nyaris tidak merasakan sakit lagi usai menjalani operasi pada bahu beberapa waktu lalu.
"Aku menjadi jauh lebih baik. Hampir tidak sakit sama sekali sekarang. Tiga hari pertama setelah operasi sangat menyakitkan, aku tidak bisa tidur nyenyak. Sekarang aku bisa tidur nyenyak," kata dia dalam siaran V Live seperti dilansir Soompi.
Namun, selama masa pemulihan ini Suga mengaku bingung karena aktivitasnya tidak sepadat biasanya.
"Hari-hari begitu panjang. Aku biasanya punya jadwal kegiatan setiap hari. Sekarang setelah bangun, aku bertanya-tanya apa yang harus kulakukan dan bagaimana harus menghabiskan hari," ucapnya.

Suga BTS Cerita soal Operasi Bahu

Suga BTS dok Instagram BTS Official
Anggota BTS ini mengaku awalnya enggan dioperasi tapi semakin lama kondisinya semakin parah.
ADVERTISEMENT
"Aku syuting iklan dan tidak bisa memegang kaleng 500 mL di tangan kiri, terlalu menyakitkan. Aku berpikir, tidak bisa terus hidup seperti ini. Aku banyak berolahraga mulai awal tahun lalu. Bahuku sangat sakit sehingga aku mencoba pilates dan berbagai olahraga lainnya," tuturnya.
Dengan kondisi tersebut, Suga mengaku sempat merasa tidak apa-apa jika tidak bisa tampil di konser BTS. Sebab, kalau dipaksakan kondisinya akan lebih buruk. Saat itulah dia berpikir untuk menjalani operasi.
Terkait album baru BTS berjudul BE, ia mengatakan grupnya memilih lagu-lagu yang lebih tenang agar bisa didengarkan untuk waktu yang lama.