7 Ide Hadiah untuk Suami di Hari Ayah

10 November 2019 22:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ibu dan Anak Memberikan Ayah Kado Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ibu dan Anak Memberikan Ayah Kado Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tanggal 12 November diperingati sebagai Hari Ayah. Untuk memperingati momen tersebut, Anda mungkin berencana membelikan suami kado spesial.
ADVERTISEMENT
Ya Moms, masih ada waktu jika Anda ingin menyiapkan hadiah untuk ayah. Apalagi, tanggal 11/11 ada Hari Belanja Nasional atau Harbolnas!
Anda tentunya bisa memanfaatkan kesempatan itu, karena biasanya banyak merchant atau e-commerce yang memberikan diskon, promo hingga cash back.
Nah Moms, jika Anda masih bingung ingin memberikan hadiah apa untuk ayah, 7 ide kado dengan harga sekitar Rp 500 ribuan ini mungkin bisa jadi inspirasi Anda.
1. Action Figure
Action figure untuk kado ayah. Foto: Dok. Tokopedia
Moms, apakah ayah penggemar film, komik, video games atau acara televisi? Bila ya, Anda bisa membelikannya action figure atau miniatur superhero.
Nah sebelum membelinya, pastikan Anda mengetahui dengan benar dan jelas siapa tokoh yang digemari ayah, misalnya: Naruto, Hulk, Tintin, Iron Man, Superman hingga Batman. Bila sudah Anda bisa berselancar di e-commerce dengan harga yang bisa disesuaikan dengan kantong, tapi biasanya dipatok mulai dari puluhan ribu hingga jutaan tergantung dengan ukuran serta kualitas.
ADVERTISEMENT
2. Jam Tangan
Jam tangan Casio. Foto: Dok. Zalora
Jam tangan tampaknya jadi asesoris yang digunakan hampir semua orang. Anda bisa membelikan jam tangan dari berbagai merk di e-commerce.
Misalnya saja dengan membelikan jam tangan Casio dengan harga sekitar Rp 500 ribu atau kurang dari itu, seperti: Men Analog Watches Mrw-200H-1B2Vdf yang dibanderol Rp 367.200, Men Digital Watches W-800Hm-7Avdf seharga Rp 399.200, Unisex Digital Watches Ae-1000W-1Avdf dengan harga Rp 499 ribu atau Men Analog Watches Mtp-V005L-1Budf seharga Rp 323.100
3. Coffee Maker
Coffee maker. Foto: Dok. Tokopedia
Suami Anda pecinta kopi, Moms? Jika ya, ini saat yang tepat untuk membelikannya coffee maker.
Selain untuk menyalurkan hobi ayah untuk membuat kopi, Anda juga dapat membantunya untuk berhemat karena bisa membuat kopi sendiri di rumah tanpa harus repot-repot membeli lagi.
ADVERTISEMENT
Anda bisa membelikan ayah coffee maker merk Oxone OX-212- Coffee & Tea Maker seharga Rp 650 ribu atau Cosmos Coffee Maker 0,65 LCCM 308 seharga Rp 350 ribu.
4. Jersey Bola
Jersey Timnas Italia. Foto: Twitter /@FIGC
Moms, biasanya laki-laki suka sekali dengan bola. Apakah ayah juga?
Jika ya, pasti ayah sangat senang bila Anda membelikan jersey bola dari tim sepak bola kesayangannya.
Anda bisa membeli jersey bola di berbagai e-commerce. Kemudian sesuaikan dengan budget dan pastikan pilih kualitas terbaik ya, Moms! Harga jersey original biasanya dibanderol dari harga Rp 500 ribu sampai dengan Rp 1,5 juta rupiah.
5. Alat Pancing
Alat pancing untuk kado ayah. Foto: Dok. Tokopedia
Bila ayah punya hobi memancing tentu ia akan sangat senang bila Anda membelikan kado yang berkaitan dengan kegemarannya. Contohnya, Anda bisa memberi ayah hadiah satu set alat pancing.
ADVERTISEMENT
Satu set alat pancing biasanya berisi: 1 joran 180 cm, 1 reel pancing, 1 senar pancing daiwa (diameter3-8), 1 umpan ikan, 1 pax umpan cacing isi 30pcs serta 1 umpan kodok dan dibanderol Rp 480 ribu.
6. Sepatu
Natuna ECO Full Black dari Brodo. Foto: Dok. Brodo
Ya Moms, selain membelikan kado yang berkaitan dengan hobi ayah, Anda juga bisa memberinya hadiah berupa barang kebutuhan, misalnya sepatu. Pastikan Anda mengetahui ukuran sepatu, warna dan model kesukaan ayah.
Salah satu brand dalam negeri yang bisa Anda pilih adalah Brodo. Merek lokal asal Bandung menawarkan beragam pilihan yang ditawarkan, salah satunya Natuna ECO Full Black yang dibanderol Rp 399 ribu.
Model sepatu parang ini dibuat dengan material ECO yang nyaman, tahan lama, dan lebih ramah lingkungan, Moms. Namun untuk mendapatkannya Anda harus mengikuti sistem pre-order 30 hari.
ADVERTISEMENT
7. Dompet
Dompet kulit D 8029 dari Full Hardy. Foto: Full Hardy
Selain sepatu, Anda juga bisa membelikan ayah dompet. Salah satu merek lokal yang bisa Anda pilih adalah Full Hardy.
Ada beberapa jenis yang bisa jadi pilihan Anda, salah satunya mungkin dompet kulit berkode D 8029. Dompet kulit ini dibanderol Rp 315 ribu dan memiliki 3 hidden slot, 12 card slot, 2 money slot, dan 1 tempat untuk menaruh foto
Jadi Moms, kado apa yang akan Anda berikan untuk suami di Hari Ayah?