Alasan Bawang Putih Termasuk Makanan Pelancar ASI

22 Januari 2020 15:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu menyusui bayinya. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu menyusui bayinya. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Mencari makanan pelancar ASI, rasanya bukanlah hal yang sulit. Anda bisa mendapatkannya dengan mudah dan beberapa di antaranya juga relatif ramah di kantong.
ADVERTISEMENT
Salah satunya adalah bawang putih. Ya, Moms, tanaman dari genus Allium ini mungkin juga setiap hari selalu tersedia di dapur Anda untuk digunakan sebagai bumbu masakan.
Selain itu, bawang putih juga bermanfaat bagi ibu menyusui. Dilansir dari Very Well Family, selama bertahun-tahun bawang putih digunakan sebagai obat herbal untuk memperlancar ASI karena mengandung galactagogue.
Ilustrasi bawang putih Foto: Shutterstock
Selain itu, bawang putih juga mengandung beberapa mineral penting seperti vitamin dan asam amino yang mampu meningkatkan kesehatan Anda dan si kecil. Jadi, dengan mengkonsumsi bawang putih dapat membuat tubuh Anda dan anak lebih kebal dan terjaga.
Apa lagi manfaat bawang putih? Bawang putih mampu meningkatkan kesehatan jantung. Hal ini karena bawang putih membuat pembuluh darah semakin lebar sehingga dapat menurunkan tekanan darah, sekaligus menurunkan kadar kolesterol.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, mengkonsumsi bawang putih juga dapat mengubah rasa ASI Anda dan sedikit berbau. Tapi jangan khawatir, sebab sebuah penelitian menunjukkan apabila ada rasa bawang putih di dalam ASI, justru bisa membuat bayi menyusu lebih lama.
menyusui bayi Foto: Shutterstock
Meski begitu, ada baiknya Anda peka terhadap reaksi si kecil. Bila ia justru tidak menyukai perubahan aroma dan rasa ASI, maka Anda perlu mengurangi konsumsinya.
Tapi bagaimana cara mengkonsumsi bawang putih yang dikatakan dapat melancarkan ASI?
Anda bisa menambahkan satu hingga dua siung bawang putih ke dalam makanan baik untuk membumbui hidangan, sayuran, daging hingga pasta. Tapi makan dalam jumlah yang wajar, pasalnya beberapa bayi mungkin akan mengalami kolik karena bawang putih.
Selain itu ada juga beberapa bayi yang mungkin alergi. Bila hal ini terjadi pada si kecil maka hentikan konsumsi bawang putih sementara waktu.
ADVERTISEMENT