Anak Zaskia Adya Mecca Punya Gigi Kelinci, Ini Kata Dokter

10 April 2020 11:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sybil, anak Zaskia Adya Mecca punya gigi kelinci. Foto: IG @kana.sybilla @zaskiadyamecca
zoom-in-whitePerbesar
Sybil, anak Zaskia Adya Mecca punya gigi kelinci. Foto: IG @kana.sybilla @zaskiadyamecca
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Moms, apakah anak Anda punya gigi kelinci? Bila ya, kondisi itu mungkin membuat Anda gemas! Apalagi jika si kecil sedang tersenyum lebar, sehingga gigi kelincinya muncul, wah, lucunya, ya.
ADVERTISEMENT
Bahkan, salah satu anak dari pemain film Zaskia Adya Mecca, Kana Sybilla Bramantyo juga punya gigi kelinci, Moms. Belum lama ini, istri dari Hanung Bramantyo tersebut mengunggah salah satu foto manis sang anak.
Jika biasanya si kecil yang akrab disapa Sybil itu bergaya dengan arahan sang ibu, kali ini ia mencoba bergaya sesuka hatinya. Anak berusia 9 tahun itu bergaya dengan ekspresi mata sipit dan memberikan senyum lebarnya. Sehingga gigi kelincinya yang menggemaskan itu terlihat dengan jelas.
"'Kakak foto dong...' 'Aku bosan senyum cantik arahan Bia muluuu!!! Nih aku senyum gini biar enggak diposting karena aku jelek.' Tetap Bia post sih kak, malah gemas! *simbol tertawa*," tulis Zaskia Adya Mecca dalam salah satu unggahannya itu.
ADVERTISEMENT
Ya, unggahan tersebut pun dibanjiri komentar netizen yang juga malah fokus melihat gigi kelinci Sybil. Beberapa netizen ada yang menceritakan bahwa gigi anaknya juga sama seperti Sybil alias punya gigi kelinci, ada pula yang gemas melihat ekspresi anak Zaskia, dan berbagai komentar lainnya.
Nah Moms, jika dilihat dari sisi medis, sebenarnya apa ya yang menyebabkan anak punya gigi kelinci, ya? Dan apakah hal ini normal dimiliki anak?
Menurut drg. Yulia Sri Bono Widyastuti, Sp.KGA gigi kelinci pada anak terjadi karena gigi tetap depan yang tumbuh pada usia 7-8 tahun, tumbuh saat muka anak masih kecil. Sehingga, tampak gigi depan besar seperti gigi kelinci. Namun, seiring dengan bertambahnya usia dan wajah anak pun akan berkembang. Pada akhirnya antara gigi dan wajah akan sesuai.
ADVERTISEMENT
Dokter yang praktik di RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan ini juga menyebut ada faktor lain yang menyebabkan anak punya gigi kelinci. Di antaranya faktor keturunan orang tua dan kebiasaan buruk anak, seperti mengisap jari.
Anak mengisap jempol Foto: Shutterstock
"Selain mengisap jari, kebiasaan menjulurkan lidah dan menekan gigi atas ke depan atau menggunakan dot dalam waktu yang lama juga bisa jadi penyebabnya," ujar dokter yang akrab disapa drg. Tuti kepada kumparanMOM.
Kemudian, pada dasarnya segala kelainan organ mulut yang menyebabkan posisi gigi atas dan bawah yang tidak sejajar disebut dengan maloklusi. Maloklusi sendiri diartikan sebagai posisi atau susunan gigi dan rahang yang tidak normal.
Kelainan gigi kelinci masuk dalam kategori maloklusi kelas 1, karena gigi bagian atas lebih maju dan melewati batas gigi bagian bawa sejauh 2 milimeter, baik secara horizontal maupun vertikal. Adapun jika kondisi ketidakseimbangan gigi lebih parah, seseorang bisa saja masuk dalam kategori maloklusi kelas 2. Sementara maloklusi kelas 3 terjadi ketika gigi bagian bawah lebih maju dan melewati batas gigi bagian atas.
ADVERTISEMENT
**********
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!