Buat Sudut Baca di Rumah untuk Anak ,Yuk! Ini Manfaat dan Tipsnya

27 Agustus 2020 12:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi anak sedang membaca buku di perpustakaan rumah. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi anak sedang membaca buku di perpustakaan rumah. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Sudahkah anak Anda punya perpustakaan kecil atau sudut baca di rumah, Moms? Bila belum, coba deh, pertimbangkan untuk membuatnya. Karena selain bisa mempercantik ruang, sudut baca di rumah juga bermanfaat bagi tumbuh kembang anak, lho.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman Sahabat Keluarga Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, sebuah penelitian yang dilakukan oleh Joanna Sikora, peneliti dari Australian National University, Australia, mengemukakan bahwa rumah yang dipenuhi buku bacaan yang mudah dijangkau anak sangat bermanfaat bagi kecerdasan dan keterampilan si kecil.
"Anak yang terbiasa melihat, dan membaca buku di rumahnya sejak kecil akan memiliki jiwa kompetensi kognitif jangka panjang yang mencakup kemampuan membaca, berhitung, dan teknologi informasi komunikasi,” kata Sikora.
Sikora meneliti 160 ribu responden dari 31 negara di dunia yang berusia 25 sampai 65 tahun dengan diminta menyebutkan berapa banyak buku yang ada di rumah ketika mereka berusia 16 tahun. Peserta dapat memilih dari berbagai jumlah buku mulai dari 10 atau kurang hingga lebih dari 500.
Ilustrasi anak belajar dan membaca. Foto: Thinkstock
Hasil dari survei yang dilakukan antara tahun 2011 hingga 2015 ini memperlihatkan, anak yang memiliki beberapa buku saja di rumah memiliki tingkat literasi di bawah rata-rata. Sedangkan anak yang dikelilingi minimal 80 buku di rumahnya memiliki literasi di atas rata-rata.
ADVERTISEMENT
Literasi terus meningkat sampai perpustakaan di rumah mencapai sekitar 350 buku. Hasilnya memang diketahui, keterampilan seseorang jadi lebih baik dengan bertambahnya jumlah buku yang dibacanya setiap hari. Selain itu, orang dewasa yang sejak kecil terbiasa membaca banyak buku di rumah, umumnya berpendidikan lebih tinggi daripada yang tidak.
"Jadi, dari sisi literasi, anak yang gemar baca buku mendapatkan banyak keuntungan edukasional,” tulis para peneliti.
Penelitian itu juga menunjukkan berbagai manfaat membaca buku, yakni meningkatkan fungsi otak, mengurangi stres, bahkan membuat manusia lebih berempati. Bagus sekali, ya!
Lantas, bagaimana cara membuat sudut baca di rumah dan cara agar anak tertarik memanfaatkannya? Coba ikuti tips yang kumparanMOM rangkum dari berbagai sumber berikut ini:
Perpustakaan di rumah Foto: Pixabay
Tips Buat Sudut Baca di Rumah yang Menarik untuk Anak
ADVERTISEMENT

1.Pilih Tempat yang Tepat

Perpustakaan kecil, tak harus memakan banyak ruang. Satu sudut di rumah atau kamar anak dengan rak berisi buku-buku berbagai jenis dan tema pun cukup. Namanya saja, sudut baca!
Tapi usahakan agar perpustakaan kecil Anda tidak sekadar menawarkan bahan bacaan, Moms. Agar menarik, sediakanlah juga hal lain yang berhubungan dengan literasi seperti permainan kreativitas untuk anak.

2.Pastikan Nyaman

Sudut baca harus nyaman. Anda bisa meletakkan kursi baca, karpet kecil atau tikar, beberapa bantal empuk, bean bag hingga boneka untuk membuat anak lebih nyaman duduk membaca di sana. Pastikan juga sudut baca ini punya pencahayaan dan sirkulasi udara yang baik ya, Moms.

3. Dengarkan Keinginan Anak

Tanyakan pada anak, buku-buku apa saja yang ia inginkan ada di perpustakaan kecilnya ini? Sebab tidak harus selalu buku bacaan dengan isi yang berat, Anda bisa meletakkan berbagai jenis buku di sudut baca termasuk komik kesukaan anak. Dengarkan juga pendapat anak misalnya ia memiliki keinginan untuk ikut menata sudut bacanya.
ADVERTISEMENT

4. Dorong Anak untuk Menceritakan Kembali

Setelah membaca buku, dorong anak menceritakan kembali tentang buku yang sudah ia baca, Moms. Tak hanya menciptakan budaya komunikasi yang baik antara anak dan orang tua, ini juga dapat meningkatkan kemampuan literasi anak.

5. Jaga kebersihannya

Perpustakaan atau sudut baca yang berdebu dan berantakan? Pasti tidak ada yang suka membaca di sana. Jadi jaga selalu kebersihan dan kerapihan perpustakaan kecil atau sudut baca di rumah. Jangan lupa ajari juga anak untuk selalu mengembalikan buku ke tempatnya dan beri pujian bila anak disiplin melakukannya. Biarkan perpustakaan kecil ini jadi kebanggaannya juga!