Cara Tambah Berat Badan Ibu Hamil di Trimester Pertama

29 November 2021 7:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu hamil mual di trimester pertama Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu hamil mual di trimester pertama Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Di trimester pertama, ibu hamil umumnya mengalami morning sickness atau mual muntah. Gejala ini dapat membuat nafsu makan turun, sehingga ibu hamil pun mudah kehilangan berat badan.
ADVERTISEMENT
Padahal jika sebelum hamil Anda memiliki berat badan ideal atau sesuai BMI (Body Mass Index), maka kenaikan berat badan sebaiknya bertambah 0,5 hingga 2 kilogram di trimester pertama. Kenaikan berat badan ini penting agar kehamilan berjalan sehat, Moms.
Lantas, apa yang dapat dilakukan ibu hamil untuk menaikkan berat badan di trimester pertama?

Tips Menaikkan Berat Badan Ibu Hamil di Trimester Pertama

Tips Menaikkan Berat Badan Ibu Hamil di Trimester Pertama. Foto: Shutterstock
1. Perhatikan Asupan Kalori
Menurut Academy Of Nutrition and Dietetics kebutuhan kalori setiap ibu hamil dapat berbeda karena seharusnya disesuaikan dengan berat badan atau kategori BMI Anda, Moms. Untuk memastikannya, ibu hamil dapat berdiskusi dengan dokter kandungan atau ahli gizi.
2. Pilih Makanan yang Tepat
Jika sedang kehilangan nafsu makan, fokus lah pada makanan yang tepat yaitu yang mengandung kalori berkualitas tinggi dan berisi lemak, protein, dan serat yang sehat.
ADVERTISEMENT
Misalnya dengan mengkonsumsi alpukat, kacang dan selai kacang, ikan berlemak seperti salmon, minyak zaitun, kacang polong, roti gandum utuh, sereal, pasta, beras merah, daging tanpa lemak atau unggas, greek yoghurt, buah kering, telur, dan keju sebagai prioritas.
Ilustrasi air untuk ibu hamil. Foto: Shutter Stock
3. Jaga Hidrasi Tubuh
American College of Obstetricians and Gynecologists menyarankan minum 8 hingga 12 gelas air sehari selama kehamilan. Anda dapat memenuhi kebutuhan cairan dengan minum air putih dan mengkonsumsi minuman atau cairan sehat lainnya, seperti sup, air kelapa muda, dan susu rendah gula.
Mengkonsumsi minuman tersebut akan membantu Anda menghindari minuman yang tidak sehat, seperti kopi, minuman bersoda, dan minuman berenergi.
Cara Tambah Berat Badan Ibu Hamil di Trimester Pertama. Foto: Shutterstock
4. Hindari Junk Food
Meskipun mungkin tergoda untuk mengisi celah kalori dengan donat atau snack, coba lah untuk menahan keinginan tersebut. Makanan olahan, manis, atau berminyak akan menambah berat badan, tetapi bukan nutrisi. Ingat, Anda dan si kecil di dalam perut sangat membutuhkan kenaikan berat badan yang sehat.
ADVERTISEMENT
5. Makan lebih sering
Cobalah untuk tidak melewatkan waktu makan, bahkan jika Anda merasa mual. Namun, makanlah dalam porsi sedikit, tetapi lebih sering. Alih-alih makan tiga kali sehari dalam porsi besar, coba makan porsi kecil setiap dua jam atau lebih. Makan dalam porsi kecil dapat membantu meredakan mual di pagi hari.