Chrissy Teigen Tak Tahu sedang Hamil Anak Ketiga saat Angkat Implan Payudara

21 Agustus 2020 10:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Keluarga Chrissy Teigen dan John Legend. Foto: Instagram @chrissyteigen
zoom-in-whitePerbesar
Keluarga Chrissy Teigen dan John Legend. Foto: Instagram @chrissyteigen
ADVERTISEMENT
Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan John Legend dan Chrissy Teigen. Ya Moms, Chrissy Teigen rupanya kini tengah hamil anak ketiga! Meski tak mengumumkannya secara langsung, namun dalam video klip terbaru sang suami berjudul 'Wild' yang diunggah pada 14 Agustus lalu, tampak pasangan ini memberikan isyarat bahwa mereka akan kembali dikaruniai anak.
ADVERTISEMENT
Dalam video berdurasi 3 menit 34 detik itu, Legend dan Teigen saling mengumbar kemesraan seolah ingin menunjukkan rasa cinta keduanya. Di akhir video pun terlihat Legend beradegan memeluk sang istri dari belakang sambil mengelus perut model asal Amerika itu yang mulai membuncit.
Kehamilan ketiga yang dirasakan Teigen rupanya agak membuat dirinya dan sang suami terkejut. Bagaimana tidak, ia mengatakan bahwa hal ini baru diketahui dirinya saat menjalani operasi pengangkatan implan payudara pada Juni lalu. Memang, pada unggahan di Instagram pribadinya pada Mei lalu, Teigen sempat bercerita bahwa dirinya berencana ingin lepas implan payudara agar ia merasa lebih nyaman.
Keluarga Chrissy Teigen dan John Legend. Foto: Instagram @chrissyteigen
Namun sebelum menjalani operasi, istri dari penyanyi ' All of Me' mengaku selalu melakukan tes kehamilan dan hasilnya negatif. Terlebih, ia dan Legend sedang tidak menjalani program bayi tabung. Ya Moms, seperti diketahui bahwa perempuan berusia 34 tahun ini sempat kesulitan untuk punya anak secara alami. Dua anaknya, Luna Simone Stephens dan Miles Theodore Stephens lahir berkat perjuangan sang ibu melakukan program hamil bayi tabung.
ADVERTISEMENT
"Saya rutin melakukan tes kehamilan sebelum menjalani operasi. Hasilnya pun berulang kali negatif. Bahkan, beberapa minggu setelah operasi, saya kembali melakukan tes kehamilan dan hasilnya sama, padahal saya selalu berdoa bahwa hasilnya positif. Tapi itu hanya angan-angan," tulis Chrissy Teigen dalam cuitan di Twitter pribadinya.
Kemudian, pada 19 Juni lalu, saat sang suami merilis album terbarunya bertajuk 'Bigger Love', di pagi hari Teigen kembali melakukan tes kehamilan dan hasilnya positif! Ketika itu, ia pun sempat terpikir jika memang dirinya positif hamil, seharusnya ia tak menjalani operasi payudara. Ia khawatir hal ini akan berdampak pada janin di dalam kandungannya.
Ia dan Legend pun hanya bisa berharap, semoga saja operasi tersebut tak berbahaya bagi anak ketiganya itu. Hal ini pun selalu membuat pasangan ini dilanda rasa takut tiap kali ingin melakukan kontrol kandungan ke dokter.
ADVERTISEMENT
"Bahkan andaikan tidak melakukan operasi, saya tidak berpikir saya akan bisa hamil secara alami," tulisnya lagi.
"Tapi, apa yang sering dikatakan orang-orang ternyata bisa jadi benar. Ketika Anda pasrah, hidup ini memiliki cara untuk memberikan kejutan untuk Anda," tutup Chrissy Teigen.
Ilustrasi test pack hasilnya negatif palsu. Foto: Shutterstock

Alasan Test Pack Hasilnya Negatif Palsu

Moms, perlu Anda ketahui bahwa tidak selamanya hasil tes kehamilan seperti test pack benar 100 persen. Terkadang, test pack bisa saja menunjukkan hasil false positive atau positif palsu --padahal Anda sedang tidak hamil. Sebaliknya, ada pula test pack yang menunjukkan hasil false negative atau negatif palsu --yang berarti Anda sebenarnya sedang hamil namun hasil di test pack justru menunjukkan Anda tidak hamil.
Hal inilah yang mungkin sama dirasakan oleh Chrissy Teigen, Moms. Lantas, kira-kira apa penyebab test pack bisa menunjukkan hasil negatif palsu, ya? Berikut ini beberapa alasannya, seperti dilansir Verywell Family.
ADVERTISEMENT
-Terlalu cepat melakukan tes
-Penggunaan alat test pack yang salah
-Melakukan tes di waktu yang tidak tepat
Nah Moms, apabila Anda merasa sudah terlambat menstruasi namun hasil test pack menunjukkan negatif, bisa jadi hasil test pack Anda tidak akurat karena tiga alasan di atas. Untuk itu, ada baiknya Anda melakukan test ulang keesokan harinya atau segera lakukan pemeriksaan ke dokter kandungan untuk mendapatkan hasil yang lebih akurat.