Kenapa DHA Penting di 3 Tahun Pertama Kehidupan Anak?

15 Juni 2024 11:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi anak bermain. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi anak bermain. Foto: Shutterstock
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Usia 0-3 tahun pertama adalah waktu terpenting bagi tumbuh kembang anak. Pasalnya, perkembangan otak, tubuh, kekebalan, dan intelektual si kecil sedang tumbuh pesat di periode tersebut.
Penelitian dari Masonic Institute for the Developing Brain, University of Minnesota, mengungkapkan bahwa 80 persen perkembangan otak anak terjadi dalam 1.000 hari pertama kehidupannya, atau sejak di dalam kandungan hingga memasuki usia 3 tahun.
Selain itu, saat lahir si kecil dianugerahi 100 miliar sel otak. Lalu, di antara usia 1-3 tahun, 100 triliun sel otak terbentuk dan dalam 1 detik ada 1 juta sel otak yang terhubung.
Makin banyak sel yang terhubung, tentu maka makin optimal pula perkembangan otaknya, termasuk saat belajar dan mengingat. Untuk itu, perkembangan otak anak mesti diperhatikan agar ia bisa tumbuh optimal dengan IQ tinggi. Apa yang harus dilakukan orang tua?
Selain stimulasi yang sesuai, orang tua juga harus memberikan nutrisi yang tepat untuk mendukung anak belajar lebih cepat. Salah satunya, DHA (Docosahexaenoic acid), yaitu salah satu jenis asam lemak Omega-3 yang penting untuk perkembangan otak.
Pada enam bulan pertama kehidupan anak, DHA memegang peran penting untuk perkembangan sistem sarafnya. Menurut The Journal of Clinical Investigastion (JCI), DHA berperan penting mendukung proses myelinisasi atau pembentukan selubung sel otak yang disebut myelin untuk mempercepat transmisi pesan di otak. Sehingga si kecil dapat belajar lebih cepat.
Dilansir laman Verywell Mind, tingkat DHA yang tinggi berkaitan dengan perkembangan kognitif, memori, hingga kecepatan perkembangan mental hingga ia dewasa, Moms.
Lalu, apa lagi manfaat yang bisa didapatkan si kecil ketika kebutuhan DHA hariannya terpenuhi? Selain itu, bagaimana orang tua mendukung tiga tahun pertama kehidupan anak sehingga tumbuh kembang dan kecerdasannya bisa optimal?
Yuk langsung saksikan penjelasan lengkapnya di A+ Masterclass Live “Kunci Sukses Tingkatkan IQ Si Kecil”. Talkshow ini akan tayang secara live pada Sabtu, 15 Juni 2024, pukul 15:00 WIB - Selesai, di Shopee live dan Instagram @enfaclub.
Sesi A+ Masterclass ini akan menghadirkan para expert seperti Psikolog Anak & keluarga, Saskhya Aulia, M. Psi; Brand Manager Enfagrow A+, Syara Anisa; dan tentunya Brand Ambassador Enfagrow A+, Chelsea Olivia; yang akan berbagi pengalaman saat mendampingi sekaligus menstimulasi tumbuh kembang anak di masa golden age. Para expert juga akan berbagai rahasia di balik perkembangan IQ anak.
Jangan sampai ketinggalan live-nya, Moms! Selain bisa dapat ilmu parenting baru, selama sesi A+ Masterclass, akan ada promo diskon hingga 45 persen dan voucher belanja hingga Rp 850 ribu setiap pembelian Enfagrow A+ MFGM Pro Stage 4 di Enfa A+ Official Shop selama Shopee Brand Day.
Sebanyak 10 penanya dengan pertanyaan terbaik juga akan mendapatkan hadiah Higher IQ Lunch Bag by Smiggle dan saldo digital senilai total Rp 600 ribu.
Yuk, langsung bookmark waktu acaranya di handphone Anda, agar bisa dapat tahu lebih banyak tentang rahasia perkembangan IQ anak!
Artikel ini dibuat oleh kumparan Studio