Kisah Pilihan Nama Bayi yang Tak Biasa, Dari Prince William sampai Nutella!

6 Juli 2020 16:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Banyak orang tua sengaja memilih nama bayi yang tak biasa untuk buah hati mereka. Tujuannya mungkin agar nama si kecil unik atau tidak pasaran.
ADVERTISEMENT
Tapi tak selamanya orang tua bebas memilih nama bayi mereka. Ya Moms, sebab ada beberapa negara yang memiliki aturan cukup ketat soal pemberian nama bayi.
Bisa juga, nama bayi yang dipilih sebenarnya tidak secara resmi dilarang di negara tersebut, tetapi dilarang digunakan oleh pengadilan berdasarkan pertimbangan tertentu.
Nama "Prince William" tidak boleh dijadikan nama bayi di Prancis Foto: Shutterstock
Di Prancis misalnya. Beberapa tahun lalu, sepasang suami istri dilarang pengadilan untuk menamai putra mereka "Prince William" yang artinya "Pangeran William". Tentu ini mengingatkan kita pada sang pewaris tahta Kerajaan Inggris, ya.
Mengutip Independent, nama "Prince William" sebenarnya tidak secara resmi dilarang di Prancis. Namun berdasarkan sebuah pasal dalam hukum perdata yang berlaku di sana, hakim bisa menolak pilihan nama bayi yang diajukan orang tua demi melindungi kepentingan seorang anak. Dan dalam kasus ini, pengadilan meyakini nama "Prince William" bisa merugikan atau membuat sang anak mendapat cemoohan seumur hidupnya.
ADVERTISEMENT
Uniknya, setelah ditolak memberi nama bayi "Prince William", pasangan yang identitasnya oleh pengadilan sengaja disembunyikan ini, kemudian mengajukan nama "Minnie Cooper" untuk anak mereka. Tetapi nama ini juga dilarang. Perlu diketahui Moms, Mini Cooper adalah nama mobil klasik dari Inggris.
ilustrasi selai coklat merek Nutella Foto: Dok.Istimewa
Tidak hanya "Prince William", sebelumnya pengadilan di Valenciennes, Prancis Utara, telah melarang satu pasangan menamai putri mereka "Nutella". Nutella adalah merek selai coklat dan kacang hazelnut yang terkenal di dunia.
Saat membuat putusan, hakim menjelaskan bahwa nama tersebut ditolak untuk menghindari sang anak jadi target cemoohan karena namanya. Ia pun memerintahkan agar anak itu dipanggil Ella sebagai gantinya.
Hakim juga mengingatkan bahwa Nutella telah menjadi merek dagang terdaftar selama lebih dari 50 tahun - dan ini dapat menyebabkan masalah hukum di masa depan.
"Stroberi" dianggap tidak baik untuk jadi nama bayi di Prancis Foto: Pixabay
Ada juga pasangan yang dilarang memilih nama bayi "Fraise" yang dalam bahasa Prancis artinya stroberi untuk buah hati mereka. Apa masalahnya?
ADVERTISEMENT
Dalam bahasa percakapan di Prancis ada istilah "ramène ta fraise" yang memiliki arti "gerakkan pantatmu". Itulah kenapa hakim menganggap, nama tersebut bisa mengakibatkan sang anak kelak mendapat perundungan atau diejak terus menerus dengan konotasi kasar. Bayi itupun diganti namanya menjadi Fraisine.
Meski begitu, cukup banyak juga nama bayi yang tak biasa dan mendapat izin di Prancis. Di antaranya ada: Tarzan, Mowgli, dan Khaleesi yang terinspirasi dari karakter dalam serial TV Game of Thrones!