Makanan yang Bisa Tingkatkan Kesuburan saat Program Hamil

12 Februari 2024 18:04 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Makanan yang Bisa Tingkatkan Kesuburan saat Program Hamil. Foto: Art_Photo/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Makanan yang Bisa Tingkatkan Kesuburan saat Program Hamil. Foto: Art_Photo/Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sedang program hamil, Moms? Beberapa cara dipercaya bisa meningkatkan kesuburan bagi pasangan yang sedang program hamil. Salah satunya adalah menerapkan pola hidup sehat serta konsumsi asupan makanan bernutrisi.
ADVERTISEMENT
Beberapa makanan bahkan dipercaya bisa meningkatkan kesuburan, sehingga baik dikonsumsi suami istri yang sedang program hamil. Ada juga makanan yang bisa membantu mengurangi risiko cacat lahir hingga mengurangi kemungkinan terjadinya preeklampsia selama kehamilan.

Makanan yang Bisa Tingkatkan Kesuburan untuk Pasangan yang Program Hamil

1. Bayam
Sayuran berdaun hijau seperti bayam adalah pilihan yang tepat, salah satunya bayam karena kaya akan sumber kalsium, vitamin C, folat, dan potasium yang baik untuk kesuburan. Anda bisa juga menambahkan segenggam daun bayam ke dalam smoothie, bersama dengan yoghurt dan pisang matang.
Ilustrasi ibu hamil makan jeruk. Foto: Shutter Stock
2. Jeruk
Dikutip dari What To Expect, jeruk juga kaya akan vitamin C, kalsium, dan potasium. Menurut Academy of Nutrition and Dietetics, vitamin C dari buah jeruk juga dapat membantu tubuh menyerap zat besi dengan lebih baik dari sumber non-daging. Buah jeruk merupakan salah satu sumber vitamin C terbaik. Jeruk mengandung poliamin putresin yang menurut beberapa penelitian berpotensi meningkatkan kesehatan sel telur dan air mani.
ADVERTISEMENT
3. Susu
Produk susu mengandung protein, potasium, dan kalsium. Usahakan memilih produk yang diperkaya dengan vitamin A dan D juga. Anda dapat mengola susu untuk membuat oatmeal atau sebagai bahan dasar smoothie.
Produk susu tinggi lemak adalah pilihan yang cocok untuk kesuburan dan kehamilan bagi mereka yang dapat menoleransinya. Produk susu kaya akan lemak jenuh sangat bermanfaat bagi kesuburan. Ini juga merupakan sumber vitamin yang larut dalam lemak, termasuk vitamin A, E, D, K, dan K2.
4. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan juga jadi sumber protein yang sangat baik dan juga menyediakan sejumlah zat besi dan seng. Salah satunya sayur buncis. Buncis kaya akan protein, seng, potasium, dan serat.
Hindari konsumsi kacang-kacangan Foto: thinkstock
Buncis merupakan sumber serat dan folat yang baik. Penting untuk menjaga keseimbangan hormonal yang sehat. Kacang juga mengandung poliamina spermidine tingkat tinggi, yang dapat membantu sperma membuahi sel telur. Selain itu tinggi protein yang dapat membantu meningkatkan ovulasi yang lebih sehat.
ADVERTISEMENT
5. Ikan salmon
Salmon mengandung protein, asam lemak omega-3 dan potasium. Salmon kaya akan asam lemak esensial dan omega-3 yang terbukti bermanfaat bagi kesuburan, serta rendah merkuri. Salmon juga merupakan sumber selenium dan vitamin D.
6. Keju
Keju seperti cheddar, parmesan dan manchego dapat meningkatkan kesehatan sperma. Keju mengandung poliamina yang tinggi. Poliamina adalah protein yang ditemukan dalam produk tumbuhan dan hewan. Poliamina juga terjadi secara alami pada manusia.
Penelitian telah menemukan bahwa poliamina berpeluang memainkan peran penting dalam sistem reproduksi. Keju matang secara khusus mengandung poliamina putresin yang tinggi yang mungkin berperan dalam kesehatan sperma. Putresin juga diduga dapat meningkatkan kesehatan sel telur, terutama pada wanita berusia 35 tahun ke atas.
ADVERTISEMENT