Muncul Klaster Sekolah saat PTM, 9000 Murid PAUD dan SD Positif Corona

23 September 2021 12:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Muncul Klaster Sekolah saat PTM, 9000 Murid PAUD dan SD Positif Corona Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Muncul Klaster Sekolah saat PTM, 9000 Murid PAUD dan SD Positif Corona Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Beberapa daerah sudah melaksanakan PTM (pembelajaran tatap muka) terbatas pada awal September 2021. Hal itu seiring dengan pernyataan Mendikbudristek Nadiem Makarim yang meminta seluruh daerah yang berada pada level PPKM 1 – 3 untuk mulai menggelar sekolah tatap muka secara terbatas.
ADVERTISEMENT
Untuk melaksanakan PTM terbatas, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi. Misalnya terkait protokol kesehatan ketat yang harus dilakukan di sekolah.
Sekolah juga tetap diwajibkan memberikan opsi pembelajaran daring atau jarak jauh (PJJ) bagi orang tua dan siswa yang memilih untuk tetap belajar dari rumah.
Lantas, bagaimana laporan PTM terbatas setelah berjalan beberapa minggu?

Data Kemendikbudristek soal PTM Terbatas

Sejumlah murid bersiap mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM) di SD Negeri Karang Mekar 5 Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Senin (12/7/2021). Foto: Bayu Pratama S/Antara Foto
Sejak PTM terbatas berlangsung, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mencatat adanya klaster sekolah akibat penularan COVID-19.
Dari data situs sekolah(dot)data(dot)kemdikbud(dot)go(dot)id yang diakses pada Rabu (22/9), Kemendikbudristek mencatat ada 1.299 klaster sekolah selama kebijakan PTM terbatas. Angka tersebut diperoleh dari survei kesiapan PTM yang diikuti oleh 46.892 responden sekolah.
ADVERTISEMENT
Dari 1.299 klaster yang bermunculan tersebut, ditemukan sebanyak 7.285 pendidik dan tenaga kependidikan yang positif COVID-19. Sementara ada 15.655 peserta didik yang juga ikut terpapar virus tersebut.

Klaster Sekolah Terbanyak Muncul di Jawa Timur

Klaster Sekolah Terbanyak Muncul di Jawa Timur Foto: Shutterstock
Bila dilihat per provinsi, Jawa Timur memiliki total klaster terbanyak yakni 164, kemudian disusul Jawa Barat sebanyak 149 klaster dan Jawa Tengah 132 klaster. Sementara untuk jumlah peserta didik yang paling banyak terinfeksi corona ada di Jawa Barat sebanyak 2.529 orang, kemudian Jawa Timur 2.507 orang, dan Banten sebanyak 1.136 orang.
Untuk jenjang sekolah dasar (SD), tercatat ada 584 klaster dengan 7114 murid tercatat terinfeksi virus corona. Sementara untuk jenjang PAUD, tercatat ada 250 klaster dengan jumlah murid 2006 yang terkena COVID-19.
ADVERTISEMENT
Klaster sekolah selama PTM terbatas. Dok: kumparan
Hal ini tentunya perlu jadi perhatian kita bersama, Moms. Tetap lah waspada dan terus menjaga protokol kesehatan.
Bila mengizinkan anak untuk mengikuti PTM terbatas, pastikan semua pihak mematuhi protokol kesehatan dan aturan yang telah disepakati. Jangan sampai, klaster baru bermunculan lebih banyak lagi!