Ilustrasi ibu dan bayi perempuan

Nama Bayi Perempuan Bahasa Arab untuk Anak yang Lahir di Bulan Ramadhan

16 April 2022 13:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu dan bayi perempuan. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu dan bayi perempuan. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Siapa yang tak sabar menanti kehadiran buah hati di bulan suci Ramadhan ini? Orang tua memiliki harapan atas kelahiran bayinya di bulan yang baik ini agar senantiasa membawa untuk keluarga. Tak sedikit dari mereka yang menyematkan nama dari bahasa Arab yang mengandung doa dan makna yang baik.
ADVERTISEMENT
Nah Moms, bagi Anda yang akan segera melahirkan bayi perempuan di bulan Ramadhan ini dan masih bingung mencari nama bayi yang cocok, mungkin bisa melihat inspirasi berikut ini.

Daftar Nama Bayi Perempuan dari Bahasa Arab

Ilustrasi bayi perempuan. Foto: ABWitzPix089/Shutterstock
1. Aaliyah, memiliki arti tinggi, ditinggikan, dan surga.
2. Aicha, merupakan variasi dari nama Aisyah yang berarti hidup dan kewanitaan. Aisyah juga merupakan nama dari istri Nabi Muhammad SAW.
3. Ameera, berarti putri. Dalam bahasa Ibrani, Ameera berarti puncak pohon.
4. Baqia, memiliki arti permata.
5. Camila, merupakan variasi dari nama Kamilah yang berarti sempurna.
6. Dalila, memiliki arti pemimpin.
7. Fareeda, bermakna unik.
8. Fareeha, berarti kebahagiaan dan kegembiraan. Dalam bahasa Irlandia, nama ini memliki arti menyenangkan dan keindahan.
ADVERTISEMENT
9. Hannah, memiliki arti kebahagiaan.
10. Imaani, bermakna kepercayaan, keyakinan, dan keteguhan hati.
Ilustrasi bayi perempuan. Foto: ABWitzPix089/Shutterstock
11. Jameela, berarti cantik.
12. Kabira, bermakna mulia, besar, dan hebat.
13. Layla, memiliki arti malam. Nama ini cocok digunakan untuk bayi perempuan yang lahir pada malam Lailatul Qadr.
14. Nabeela, bermakna mulia.
15. Nadiyyah, memiliki arti halus dan lembut. Dalam bahasa Slavia, nama ini berarti harapan.
16. Nyla, bermakna pemenang.
17. Salima, memiliki arti damai.
18. Sara, memiliki makna kegembiraan. Dalam bahasa Ibrani, nama ini berarti wanita yang berpangkat tinggi.
19. Shakira, bermakna syukur atau bersyukur.
20. Zarya, memiliki arti putri atau bunga yang mekar.
Itulah beberapa inspirasi nama bayi perempuan dari bahasa Arab. Tertarik dengan nama yang mana, Moms?
ADVERTISEMENT
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten