Tips Kenalkan Anak pada Orang Baru

20 April 2018 13:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anak berkenalan (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Anak berkenalan (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Pada rentang usia 12-18 bulan, anak biasanya mulai terlihat cemas, malu, dan takut saat berhadapan dengan orang asing. Hal tersebut merupakan tanda bahwa ia sudah mampu membedakan orang-orang yang sering dan jarang ditemuinya.
ADVERTISEMENT
Para ahli perkembangan anak sepakat bahwa takut pada orang baru merupakan bagian dari perkembangan anak. Meski kondisi tersebut normal dan tak dapat dihindari, bukan berarti Anda dapat membiarkannya begitu saja.
Bantulah anak mengatasi rasa takut saat berhadapan dengan orang yang baru dikenal, dengan beberapa langkah berikut:
1. Bermain bersama
Ajak anak bermain bersama dengan orang tua dan orang asing bersama-sama. Aktivitas ini juga bisa Anda gunakan untuk mengenalkan anak dengan pengasuh barunya.
Pengasuh baru juga orang asing bagi anak dan jangan harap mereka akan langsung akrab Moms. Sebelum Anda 'melepaskan' mereka berdua, Anda bisa mengajak anak dan pengasuhnya bermain bersama untuk menimbulkan rasa nyaman pada anak.
2. Tunjukkan sikap ramah dan bersahabat
Anak berkenalan (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Anak berkenalan (Foto: Thinkstock)
Orang tua dapat menunjukkan sikap ramah dan bersahabat dengan orang asing sehingga anak merasa percaya dengan orang asing tersebut.
ADVERTISEMENT
3. Beri jaminan rasa aman
Anak balita usia 1-2 tahun selalu membutuhkan rasa aman dan kepastian dari orang tuanya dalam melewati fase-fase perkembangannya.
Orang tua harus berusaha memberi rasa aman saat anak menghadapi orang baru. Berikan sebanyak mungkin cinta, baik melalui kata-kata maupun bahasa tubuh. Misalnya, ketika anak takut, peluk dia dan tenangkan.
Tapi Anda harus ingat, Moms. Jangan paksa anak untuk bisa akrab dengan orang yang baru dikenalnya.
Biarkan anak menghadapi dan menyesuaikan diri dengan wajah baru sesuai kesiapannya. Memaksa anak untuk mudah bergaul dengan orang baru justru bisa meningkatkan ketakutannya.