10 Ruas Jalan di Jakarta Barat Masih Terendam Banjir

22 September 2020 10:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kendaraan melewati banjir di kawasan Jalan S. Parman, Jakarta Barat, Rabu (1/1). Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
zoom-in-whitePerbesar
Kendaraan melewati banjir di kawasan Jalan S. Parman, Jakarta Barat, Rabu (1/1). Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
ADVERTISEMENT
BPBD Jakarta memperbarui data banjir di Jakarta yang terjadi pada Selasa (22/9). Hingga pukul 09.00 WIB masih ada 10 ruas jalan di Jakarta yang terendam banjir.
ADVERTISEMENT
Dari data yang diberikan Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD Jakarta Mohammad Insaf, jalan yang terendam banjir hanya ada di Jakarta Barat.
Ketinggian air bervariasi mulai dari 10 sentimeter hingga 30 sentimeter. Banjir paling tinggi terjadi di Jalan Dharma Wanita I RT 002/01, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng.
Banjir disebabkan oleh hujan di Bogor yang membuat Bendung Katulampa Siaga 1 pada Senin (21/9) pukul 18.00 WIB. Air kiriman dari Kota Hujan itu tiba di Jakarta pada Selasa (22/9) sekitar pukul 04.00 WIB. Sehingga sejumlah wilayah di Jakarta terendam banjir pagi ini.
Selain karena kiriman air, banjir juga disebabkan oleh hujan yang terjadi pada Senin malam.
Berikut data lengkap jalan di Jakarta Barat yang masih terendam banjir berdasarkan data BPBD Jakarta pukul 09.00 WIB:
ADVERTISEMENT
Kecamatan Cengkareng
- Jalan Dharma Wanita IV RT.011/02, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (10 cm)
- Jalan H. Djairi RT.013/02, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (10 cm)
- Jalan Cempaka Raya RT.007/011, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (10 cm)
- Jalan Nusa Indah RT.005/012, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (10 cm)
- Jalan Taruna Indah, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (15 cm)
- Jalan Klingkit RT.006/012, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (10 cm)
- Jalan Carina Sayang RT.009/10, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (10 cm)
- Jalan Suka Menanti RT.008/011, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (10 cm)
- Jalan Dharma Wanita I RT.002/01, Kel. Rawa Buaya, Kec. Cengkareng (30 cm)
ADVERTISEMENT
Kecamatan Kebon Jeruk
- Jalan Perumahan Green Garden Blok N10A No.52, RT.3/RW.10, Kedoya Utara, Kec. Kb. Jeruk (20 cm)