14 Nakes di RSUD Purworejo Jateng Positif COVID-19, Layanan IGD Dialihkan

3 Desember 2020 15:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi positif terkena virus corona. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi positif terkena virus corona. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Sebanyak 14 tenaga kesehatan di RSUD dr Tjitrowardojo Purworejo, Jateng, terpapar COVID-19. Akibatnya layanan Instalasi Gawat Darurat di rumah sakit tersebut ditutup dan dihentikan sementara waktu.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut diungkapkan Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Purworejo dr. Tolkha Amaruddin saat dihubungi kumparan, Kamis (3/12).
"Iya ditutup mulai hari ini hingga Minggu tanggal 6 Desember mendatang," ujar dia.
Berdasarkan rincian yang tertulis dalam surat resmi untuk Pjs Bupati Purworejo, belasan nakes yang positif tersebut antara lain, di IGD terdapat 1 orang dokter dan 3 orang perawat.
Kemudian, 1 orang dokter dan 4 orang perawat di Instalasi Intensive Care Unit. 1 orang dokter di Instalasi Rawat Jalan. 1 orang pelaksana di Instalasi Penyuci Hama. 1 orang dokter di Instalasi Radiologi, dan 2 perawat di Bangsal Melati juga dinyatakan positif COVID-19.
Untuk memutus penyebaran virus corona di rumah sakit tersebut, pihak rumah sakit melakukan swab tes massal kepada seluruh karyawan, mulai dari tenaga medis, nonmedis, hingga petugas keamanan dan cleaning service.
ADVERTISEMENT
Meski layanan IGD ditutup dan dialihkan ke rumah sakit sekitar, namun layanan kesehatan lainnya masih berjalan seperti biasa.
"Untuk pelayanan rumah sakit yang lain masih berjalan," kata Humas RSUD dr Tjitrowardojo Purworejo, Lely Dwi Pramudyani.