news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

3 Bocah di Medan Temukan Mortir Aktif di Pinggir Sungai

19 Juli 2020 14:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi mortir. Foto: wikimedia
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mortir. Foto: wikimedia
ADVERTISEMENT
Tiga orang bocah lelaki menemukan bom militer jenis mortir yang masih aktif di pinggir sungai di Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Bom tersebut kini diamankan Tim Jibom Brimob Polda Sumut.
ADVERTISEMENT
Kasubden Jibom Detasemen Gegana Brimob Polda Sumut, AKP Daud Pelawi, mengatakan penemuan bom berawal dari 3 orang bocah yang membawa benda dengan karung ke rumah warga Kecamatan Medan Amplas, Nalom Simangunsong (59), Minggu (12/7). Setelah dicek ternyata isinya bom.
Kepada Nalom, ketiga bocah itu mengaku mendapatkannya dari pinggir sungai di kawasan Medan Amplas. Usai memberikan keterangan, tiga bocah itu meninggalkan bom itu di rumah Nalom.
“Lalu Sabtu tanggal 18 Juli, pukul 20.00 WIB, dia menghubungi polisi,” ujar Daud melalui keterangan tertulisnya Minggu, (19/7).
Selanjutnya, kata Daud, Tim Jibom Brimob Polda Sumut yang memperoleh informasi dari Polsek Medan Kota turun ke TKP dan mengamankan benda tersebut. Setelah diselidiki ternyata bom tersebut bom militer jenis mortir yang sudah berkarat, tapi masih aktif.
ADVERTISEMENT
“Atas permintaan Kapolsek Medan Kota, agar temuan bom ini dititipkan di Gudang Handak Subden Jibom Sat Brimob untuk selanjutnya dilaksanakan pendisposalan pada siang hari ini,” ujar Daud.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)