news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

300 Ribu Pemudik Kembali ke Jakarta, Polisi Siapkan Contraflow di Tol Cikampek

2 Agustus 2020 13:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas kesehatan memeriksa suhu pengendara mobil saat penyekatan pemudik di Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (26/5). Foto: Antara/Aji Styawan
zoom-in-whitePerbesar
Petugas kesehatan memeriksa suhu pengendara mobil saat penyekatan pemudik di Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (26/5). Foto: Antara/Aji Styawan
ADVERTISEMENT
Polda Metro Jaya memprediksi 300 ribu kendaraan akan memasuki Jakarta saat arus balik Idul Adha 1441 Hijriah yang jatuh pada hari ini, Minggu (2/8). Arus balik Idul Adha ini dikhawatirkan akan mengakibatkan kemacetan di jalan tol.
ADVERTISEMENT
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yugo mengatakan, pihaknya akan menerapkan sistem contraflow di ruas jalan Tol Cikampek-Jakarta untuk memecah kepadatan. Contra flow arus balik Idul Adha akan dimulai dari KM 65.
“Dan mulai sebab itu mulai nanti siang mungkin ada contraflow yang akan diberlakukan dari KM 65 sampai KM 47. Kalau ini tidak menolong, kita akan perpanjang sampai KM 28,” kata Sambodo, Minggu (2/8).
Sambodo menyebut, bila contraflow juga tidak dapat mengurai kemacetan, Polisi terpaksa menggunakan sistem One Way. Sistem tersebut akan dipandu mulai dari Jawa Tengah hingga Jakarta.
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo. Foto: Twitter/ @TMCPoldaMetro
“Kalau memang situasi membutuhkan bisa saja kita akan melaksanakan one way, mulai dari Jawa Tengah sampai masuk Jakarta. Tentu beberapa pos sudah kami siapkan, kemarin kita sudah melakukan simulasi terkait hal ini,” ujar Sambodo.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memprediksi akan terjadi lonjakan arus balik yang mengakibatkan kemacetan pada 2 Agustus. Diprediksi sebanyak 160 ribu kendaraan akan memasuki Jakarta.
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istono mengatakan, pihaknya akan menerapkan sistem contraflow dari KM 65 hingga 47 Tol Jakarta-Cikampek. Hal itu dianggap efektif memecah penumpukan kendaraan.